Volkswagen Gantikan Produk Terpopulernya, Sosis Currywurst Dengan Sosis Vegan

Otomotif 28 Agt 2021

Mungkin kalian memikirkan Volkswagen dengan line-up seperti Beetle, Golf, maupun produk VW paling populer di Indonesia saat ini, Tiguan Allspace. Tapi tahukah bahwa produk paling laku dari Volkswagen adalah sosis? Iya, produk olahan berbasis daging itulah yang merupakan produk terpopuler dari VW.

Sebagai perbandingan, VW memproduksi 6,2 juta unit mobil tahun 2019 silam, lebih sedikit dibandingkan dengan sosis currywurst yang menghasilkan 6,8 juta unit.

FYI, Volkswagen sendiri sudah memproduksi sosis jenis currywurst sejak 1973 di Wolfburg Plant, pabrik sama yang saat ini juga memproduksi VW Golf, VW Tiguan, dan SEAT Tarraco. Awalnya VW memproduksi sosis tersebut untuk konsumsi para pekerja pabrik di kantin. Seiring berjalannya waktu, VW pun menjual sosis currywurst melalui toko grosir di Jerman, bahkan diler VW pun adakalanya memberikan sosis gratis kepada pelanggan sebagai bentuk pelayanan konsumen.

Bahkan sosis tersebut memiliki part number tersendiri layaknya suku cadang mobil VW pada umumnya yang tercantum pada katalog Volkswagen Originalteil, yakni 199 398 500 A.

Demi Mengurangi Ketergantungan Terhadap Daging

Dilansir dari Carscoops, mulai tanggal 20 Agustus silam, VW akan menghentikan produksi currywurst berbasis daging babi, dan akan digantikan dengan produk serupa berbasis vegetarian dan vegan. VW menyatakan bahwa hal ini berupaya untuk memberikan kehidupan sehat bagi para pekerja sekaligus mengurangi ketergantungan VW terhadap daging peternakan, terutama daging babi yang menjadi bahan utama dari sosis currywurst.

"Secara personal, topik ini sangat penting bagi saya: makanan di kantin VW, akan semakin baik dan semakin menyehatkan. Sampai sekarang ini, lebih dari 400 resep telah dikembangkan dan dicoba. Lebih sedikit daging, lebih banyak sayuran, bahan-bahan yang lebih baik adalah langkah maju yang besar dan jauh lebih kontemporer. Makanan yang baik itu penting, karena sangat krusial untuk kesehatan, suasana hati dan dengan demikian juga untuk produktivitas para karyawan”, kata CEO VW, Herbert Diess melalui postingan LinkedIn.

Untuk menemukan alternatif yang tidak hanya menyehatkan tetapi juga enak, VW telah meminta bantuan Nils Potthast, koki berbintang Michelin dan Kepala Gastronomi dan Katering di pabrik mereka di Wolfsburg. VegNews melaporkan bahwa 48 kafetaria VW di seluruh Jerman telah mulai menyajikan currywurst nabati.

Jika penasaran dengan sosis VW, kalian bisa menyaksikan cuplikan dari Richard Hammond's Big dari Discovery berikut ini.

Tag

Dio Puja Altha

Seorang penulis yang selalu kebelet menulis melawan tangan saya yang gatel mengetik di keyboard (๑>◡<๑). Writing, Photography, and Subtitling, Just Doing Something Fun for My Own Sake (^^;)