Developer Game Menuduh Produsen AK-47 Meniru Desain Senjata Api Mereka

Gaming 8 Des 2021
EPM28 Mastodon (Atas) dan Kalashnikov MP-155 Ultima (bawah)

Developer Ward B yang dikenal sebagai pengembang dari gim FPS Oceanic, baru-baru telah menuduh produsen AK-47, Kalashnikov atas pencurian desain dari sebuah senjata api yang baru saja dijual secara komersial.

Berdasarkan wawancara yang dilakukan oleh IGN, Ward B CEO Marcellino Sauceda mengatakan bahwa perwakilan dari Kalashnikov sempat menghubungi Ward B pada awal tahun silam untuk menawarkan kolaborasi dengan menjadikan salah satu desain mereka - EPM28 Mastodon - menjadi senjata api sungguhan.

Pihak War B sempat dijanjikan kredit penuh atas desainnya, namun Sauceda mengatakan bahwa tidak ada komunikasi lebih lanjut lagi sejak saat itu. Makanya Sauceda sempat terkejut ketika Kalashnikov memperkenalkan MP-155 Ultima yang dianggapnya meniru desain orisinal Mastodon.

Berikut adalah perbandingan desain antara EPM28 Mastodon, didesain oleh desainer Gankhulug Narandavaa, dengan Kalashnikov MP-155 Ultima.

Walaupun keduanya tidak identik, Ward B yakin bahwa beberapa elemen dari desain orisinal Mastodon dijiplak pada MP-155 Ultima, walau elemen tersebut dikatakan sebagai alasan estetika semata, tidak ada fungsinya sama sekali di dunia nyata.

Dalam pembelaan mereka, perwakilan Kalashnikov Maxim Kuzin mengatakan bawha kesepakatan awal gagal karena pendanaan tentatif game indie tidak ada nya kepemilikan yang jelas atas desain senjata tersebut. Oleh karena itu mereka bekerja dengan “desainer lain dari Rusia” sebagai gantinya.

Jika penasaran dengan cerita selengkapnya, kalian bisa membaca wawancara yang dilakukan oleh IGN berikut.

Tag

Dio Puja Altha

Seorang penulis yang selalu kebelet menulis melawan tangan saya yang gatel mengetik di keyboard (ŕą‘>â—ˇ<ŕą‘). Writing, Photography, and Subtitling, Just Doing Something Fun for My Own Sake (^^;)