Ilustrasi: Alex Castro / The Verge

Developer Call of Duty Warzone Lawan Cheater dengan Anti-Cheat Troll ala God Mode

Gaming 19 Feb 2022

Cheating sudah menjadi momok pada setiap game pada beberapa tahun terakhir, Call of Duty sebagai salah satu franchise FPS populer juga tidak luput dari serangan para cheater. Metode banning sudah tidak efektif lagi karena cheater cukup membuat akun baru saja.

Tidak hilang akal, Anti-cheat dari Call of Duty Warzone - Richocet memutuskan bahwa cara efektif untuk melawan cheater adalah dengan "trolling" balik kepada mereka dengan sebuah anti-cheat.

"Trolling" dengan Damage Shield

Sebelumnya Richocet memperkenalkan kernel-level yang dapat banning cheater hingga ke level hardware. Kali ini, mereka memperkenalkan fitur baru bernama "Damage Shield"

Damage Shield ini mungkin terlihat seperti sebuah power-up, namun sebenarnya lebih kepada "in-game mitigation". Jika server mendeteksi adanya kemungkinan cheater di dalam game, maka damage perluru akan di-nerf sehingga cheater tidak dapat memberikan damage besar kepada pemain lain. Fitur juga membuat peluru cheater dipantulkan begitu saja sehingga pemain lain terasa seperti menjadi god mode dan bisa membantai para cheater dengan mudah.

Kalian bisa melihat seperti apa kinerjanya melalui video dari YouTuber TimTheTatman berikut:

Seperti yang dilansir melalui Blog resmi, Activision menjelaskan bahwa Damage Shield tidak akan aktif secara acak begitu saja melainkan akan terdeteksi setelah cheater diketahui masuk server.

Jika memang mampu nerfing serangan cheater, kenapa tidak dimatikan saja sepenuhnya? Mereka menjelaskan bahwa dengan cara ini, server dapat mengumpulkan data mengenai cara kinerja dari cheat tanpa diketahui oleh cheater itu sendiri, dan memudahkan pemain legit untuk mengalahkan cheater.

Damage Shield sekarang aktif di server Warzone di seluruh dunia, dan berbagai metode mitigasi cheat lainnya akan terus diluncurkan secara berkala - meskipun tidak akan mengumumkan semuanya agat tidak ketahuan oleh cheater

Tag

Dio Puja Altha

Seorang penulis yang selalu kebelet menulis melawan tangan saya yang gatel mengetik di keyboard (๑>◡<๑). Writing, Photography, and Subtitling, Just Doing Something Fun for My Own Sake (^^;)