Nintendo Switch Lampaui Penjualan PlayStation 4 di Amerika Serikat

Gaming 17 Mei 2022

Bagi Nintendo, konsol hybrid Switch merupakan produk yang paling fenomenal dari pemain industri video game asal Jepang ini sejak diperkenalkan pertama kali pada tahun 2017.

Bahkan kesuksesan dari Nintendo Switch berhasil melampaui Sony PlayStation 4, setidaknya di Amerika Serikat. Kok bisa? Simak berikut ini:

Penjualan Switch Lampaui PlayStation 4

Informasi ini didapatkan dari Mat Piscatella, Direktur Eksekutif dari NPD Group sekaligus penasihan di industri video gaming melalui thread di Twitter miliknya.

Menurut laporannya, penjualan Nintendo Switch telah melampaui Sony PlayStation 4 di Amerika Serikat menjadikannya konsol game terpopuler keempat di Amerika Serikat, dibawah Sony PlayStation 2, Microsoft Xbox 360, dan Nintendo Wii.

Sayangnya Piscatella tidak memberikan angka pasti dari penjualan Switch maupun PlayStation 4 di Amerika Serikat. Namun dengan melihat angka penjualan global antara Switch dan PlayStation 4 berkisar 117.2 juta dan 107.5 juta, sepertinya klaim tersebut ada benarnya.

Lebih lanjut dari laporannya, penjualan video game di Amerika Serikat meningkat 16% pada bulan April 2022 dibandingkan bulan April 2021 dengan nilai mencapai $343 juta (5,02 Triliun Rupiah), namun untuk konsol sendiri menurun 8% dengan nilai $1,5 Milyar untuk periode Januari sampai April 2022 dibandingkan periode sebelumnya.

Dengan berdasarkan laporan tahun fiskal 2021 dari Nintendo (1 April 2021-31 Maret 2022) dengan penjualan mencapai 107.65 juta unit, rasanya tidak mustahil penjualan Nintendo Switch akan melampaui Sony PlayStation 4 secara global di tahun fiskal 2022.

Tag

Dio Puja Altha

Seorang penulis yang selalu kebelet menulis melawan tangan saya yang gatel mengetik di keyboard (๑>◡<๑). Writing, Photography, and Subtitling, Just Doing Something Fun for My Own Sake (^^;)