E3 2023 Akhirnya Kembali Digelar Secara Offline (dan Online)

Gaming 8 Jun 2022

Tahun 2022 bisa dibilang bukanlah tahun yang exciting bagi para game yang 'haus' akan informasi terbaru dari industri video game. Entertainment Software Association (ESA) selaku panitia penyelenggara dari ajang E3 sebelumnya telah membatalkan acara akbar tahunan tersebut untuk tahun ini.

Namun setidaknya, kabar gembira datang bagi para gamer yang penasaran kelanjutan dari ajang E3 untuk tahun depan.

Kembali di Tahun 2023 Secara Online dan Offline

Dalam wawancara yang dilansir oleh Washington Post. Presiden dan CEO ESA Stan Pierre Louis mengkonfirmasi bahwa E3 2023 akan kembali dalam format online dan offline.

"Kami senang untuk kembali pada tahun 2023 dengan acara digital dan tatap muka. Meskipun kami menyukai acara digital ini, dan sebanyak mereka menjangkau orang-orang dan kami menginginkan jangkauan global, kami juga tahu bahwa ada keinginan yang sangat kuat bagi orang-orang untuk berkumpul — untuk dapat terhubung secara langsung dan melihat satu sama lain dan berbicara tentang apa yang membuat gim hebat," ujar Louis.

Menurut Pierre-Louis, meskipun format virtual dapat menjangkau audiens yang lebih banyak secara global, namun pertemuan tatap muka memiliki peluang yang lebih besar agar satu sama lain dapat terhubung dan berbagi pikiran.

"Dan saya pikir ada ruang untuk pertunjukan fisik; Saya pikir ada pentingnya memiliki jangkauan digital. Menggabungkan keduanya, Saya pikir ada elemen penting dari apa yang menurut kami dapat diberikan oleh E3," tambahnya.

Meskipun sudah dikonfirmasi, belum ada jawaban pasti kapan tanggal pegelaran akbar dari E3 2023 akan diadakan.


Tag

Dio Puja Altha

Seorang penulis yang selalu kebelet menulis melawan tangan saya yang gatel mengetik di keyboard (๑>◡<๑). Writing, Photography, and Subtitling, Just Doing Something Fun for My Own Sake (^^;)