[OPINI] Mengapa iPad Pro M2 Kali ini Mengecewakan Fans?

Teknologi 30 Okt 2022

Beberapa waktu yang lalu, Apple merilis produk terbaru mereka yaitu iPad Gen 10 dan iPad Pro M2 yang ditunggu-tunggu banyak fans melalui situs Apple Store dan Channel YouTube resmi mereka.

Namun setelah perilisan produk tersebut banyak fans yang merasa kurang puas akan produk rilisan Apple tersebut khususnya penulis yang menunggu apa inovasi yang diberikan oleh Apple Pro M2 kali ini. mengapa demikian?

Perubahan yang Tidak Signifikan Dibandingkan iPad Pro M1

Apa yang paling diharapkan pertama kali oleh banyak orang ketika sebuah produk terbaru dirilis? Tentu adalah peningkatan performa yang jauh melebihi dari generasi sebelumnya, karena itulah yang paling diunggulkan oleh produsen. Perubahan lain seperti disain, layar, maupun kamera setidaknya bisa menyegarkan konsumen bahwa produk terbaru jelas berbeda dengan sebelumnya.

Namun Apple sepertinya memilih 'jalan berbeda' dengan iPad Pro terbaru. Melalui situs resminya, iPad Pro tahun ini memiliki spesifikasi yang hampir mirip dengan pendahulunya yaitu iPad Pro M1. Masih menggunakan teknologi layar Liquid Retina IPS LCD, body yang menggunakan bahan alumunium, kapasitas ram 8GB pada versi standarnya, dan masih menggunakan konfigurasi kamera yang sama dengan 12MP Wide, 10MP Ultra-wide, dan 12MP Ultra-wide front camera.

Perubahan yang terasa di tablet ini hanyalah pada chipset terbaru dari Apple - Silicon M2.

Memang perubahan chipset ini sangat besar dari segi performa, namun melihat spesifikasi sebelumnya yang tidak jauh berbeda dengan iPad tahun lalu membuat para fans kecewa dengan inovasi Apple terhadap iPad Pro tahun ini. Karena faktanya chipset M1 yang digunakan pada iPad Pro sebelumnya masih terbilang overpower sampai sekarang dan sepertinya masih akan relevan hingga 1-2 tahun mendatang. Malah para fans mungkin tidak keberatan dengan chipset M1 pada iPad Pro terbaru karena itu, performa-nya sudah terlalu mumpuni untuk sebuah iPad Pro.

Inovasi Minim Apple Terhadap Produknya

Selain secara spesifikasi yang tidak banyak berbeda dari iPad Pro generasi sebelumnya, banyak yang menganggap bahwa Apple terkesan 'malas' dalam mengambangkan inovasi untuk iPad Pro, yang tidak lain dan tidak bukan adalah tablet flagship-nya Apple.

Misalnya saja adalah Apple Pencil Hover, yakni fitur cursor yang terlihat ketika mendekatkan Apple Pencil pada layar. Mungkin kalian pikir ini adalah fitur yang 'wow', tapi pernahkan terbesit fitur serupa pada produk lain?

Benar sekali, ini adalah fitur yang telah lama hadir pada kompetitornya yaitu Samsung S-Pen yang telah lama menerapkannya ke lini Galaxy Note maupun Galaxy Tab S. Jika kalian pikir fitur pencil hover ini sudah terkesan menjiplak fitur S-Pen, hanya iPad Pro M2 saja yang mendapatkan fitur ini. Nah, jika kalian memiliki iPad Pro M1 dan kepincut dengan pensil stylus ala Apple ini, bad luck, satu-satunya cara untuk menikmatinya adalah dengan memboyong iPad Pro M2.

Selain itu, Apple kini menambahkan codec ProRes ke iPad Pro M2 kali ini yang dimana sepertinya ini hanya sebuah gimmick belaka. Bagaimana tidak? Kenapa harus repot-repot merekam footage dengan tablet kalau kalian bisa mendapatkan perlengkapan mirrorless camera yang lebih proper dengan harga serupa?

Mungkin kalian bisa beralasan bahwa iPad Pro bisa digunakan untuk mengedit footage tersebut, namun rasanya iPad Pro M1 sekalipun sudah lebih dari cukup untuk tugas tersebut.

iPad Entry Level Jauh Lebih Menarik Dari iPad Pro

Hal yang menarik justru datang dari adiknya yaitu iPad 10 Generation tablet yang dikhususkan untuk pasar menengah atau pemula dalam produk Apple, dimana terdapat banyak perubahan yang diberikan diantaranya iPad 10 Gen melakukan re-design dengan mengintegrasikan TouchID dengan tombol power, sehingga tombol home yang menjadi ciri khas iPad dapat dihilangkan dan ukuran tablet bisa dibuat lebih ringkas tanpa mengurasi ukuran layarnya.

Penempatan kamera yang berubah dimana pada iPad Gen 10 kini posisi kameranya berubah menjadi landscape yang dimana posisi yang sangat ideal digunakan ketika video conference, dibandingkan dengan iPad Pro M2 yang masih diposisikan secara p

Terlebih iPad Gen 10 sendiri kini mendapatkan jenis keyboard baru yaitu folio keyboard yang banyak sekali perubahannya diantaranya dapat dipisahkan antara stand dan bagian keyboarnya, ditambah lagi terdapat fitur baru yaitu function keyboard yang dimana pada magic keyboard iPad Pro tidak ada fitur ini. hal ini menambah jarak perbedaan yang jauh terhadap iPad Pro gen 4 dalam hal inovasi.

Jadi Apakah Worth It Untuk Membeli iPad Pro M2?

Entah karena iPad Pro M1 yang terlalu bagus pada tahun 2021 (dan 2022) maupun hal lain, bisa dimaklumi kenapa cukup banyak yang kecewa dengan iPad Pro M2 kali ini. Bukan hanya dari fans saja namun beberapa tech reviewer juga mengungkapkan hal yang sama misalnya Max Tech, ZONEofTECH, DailyTekk dan masih banyak lainnya.

Meski dengan kekurangan atau inovasi yang kurang lebih sama dengan tahun lalu, ada beberapa yang beranggapan bahwa iPad Pro M2 layak untuk dicoba, seperti yang dilaporkan oleh akun leaker apple "Majin Bu" di Twitter dimana pada iPad seri M2 nantinya akan mendapatkan versi kecil dari MacOS berkode Mendocino yang dirancang khusus untuk chipset M2, yang mana membuat iPad Pro M2 semakin mendekati MacBook itu sendiri.

Leak MacOS untuk iPad Pro Gen 4

Jadi, apakah membeli iPad Pro M2 adalah sebuah keputusan yang tepat? Saya akan mencoba menjawabnya dari berbagai perspektif sebagai pengguna iPad maupun laptop.

Pertama, jika kalian adalah pengguna professional dengan mengandalkan iPad Pro generasi keempat dan kelima (iPad Pro M1) untuk bekerja, maka jawabannya adalah "tidak". Apalagi iPad Pro M1 pun sampai sekarang masih terasa overpower untuk ukuran sebuah tablet sekalipun, dan life cycle yang diberikan Apple pun masih tergolong panjang memperkuat alasan untuk mempertahankan iPad Pro generasi sebelumnya, terutama versi M1.

Bagaimana dengan pengguna Laptop? Memang iPadOS 16.1 yang hadir pada iPad Pro M2 dengan fitur stage manager memungkinkan untuk multitasking ala laptop yang sangat berguna. Namun laptop (terutama MacBook) sekarang ini dirasa sudah begitu versatile untuk digantikan begitu saja oleh iPad Pro M2. Kecuali jika kalian adalah orang dengan mobilitas yang saking tingginya sampai tidak ingin direpotkan dengan keharusan membawa laptop kemana-mana, maka meminang iPad Pro M2 ini menjadi masuk akal.

Mungkin iPad Pro M2 baru akan terasa worth it bagi kalian selaku pengguna iPad seri-seri awal atau bahkan bagi yang belum pernah memiliki iPad Pro sebelumnya dan ingin menggunakannya sebagai penunjang tugas professional kalian. Setidaknya, peningkatan performa chipset M2 dari perspektif pengguna iPad lawas akan sangat terasa manfaatnya, serta dukungan software Apple yang saya rasa tidak perlu dibahas lagi.

Tetapi bagaimana jika budget yang kalian punya terlalu 'mepet' untuk meminang iPad Pro M2? Pastinya ada iPad Pro M1, bukan? Serta sisa budgetnya bisa kalian gunakan untuk membeli aksesoris tambahan penunjang tablet ini misalnya Apple Pencil ataupun Apple Magic Keyboard, sama seperti yang penulis dengan iPad Pro kesayangan saya diatas.

Tag

Putu Arie Setyadharma

Seorang Penikmat Jejepangan & Teknologi Sekarang Menjadi Tukang Foto Cosplay Keliling