Sumber: Suzume Movie

Dua Minggu Tayang, Film Suzume no Tojimari 'Perkasa' di Box Office Jepang

Pop Kultur 22 Nov 2022

Dikutip dari ANN - Animasi Suzume no Tojimari karya Makoto Shinkai menjadi nomor 1 dalam 12 hari sejak animasi tersebut dirilis dibioskop Jepang. Film tersebut menjual tiket sebanyak 829 ribu selama akhir pekan kedua, dan menghasilkan pendapatan 1,1 Milyar Yen (126 Milyar Rupiah). Film ini telah mencatat penjualan dengan total hingga 2,99 juta tiket, dan telah mendapatkan pendapatan kumulatif hingga 4,15 Milyar Yen (459 Milyar Rupiah).

Sebelumnya film Suzume no Tojimari berada di peringkat pertama Box Office Jepang dengan penjualan hingga 1,33 juta tiket dan pendapatan 1,8 Milyar Yen (208 Milyar Rupiah) dalam 3 hari setelah penayangan perdana pada 11 November 2022.

Sebagai pebandingan, pencapaian ini jauh melampaui Kimi no Nawa dan Tenki no Ko, dengan masing-masing pendapatan sebesar 1,2 Milyar Yen (132 Milyar Rupiah) dan 1,64 Milyar Yen (181 Milyar Rupiah) dalam tiga hari pertama penayangan.

Tentang Suzume no Tojimari

Aktris Nanoka Hara pengisi suara Suzume Iwato sebagai tokoh utama dalam film ini. Anggota grup idola SixTONES, Hokuto Matsumura (Tōru film Liar × Liar live-action, Shizuka Doumeki film xxxHOLiC live-action) membuat debut akting suaranya dalam film ini sebagai Sōta Munakata, seorang pemuda yang memulai perjalanan dengan Suzume sebagai "Door-Closing Master."

Makoto Shinkai (Your name., Weathering With You) menyutradarai film ini dan menulis skenarionya. Dia juga penulis cerita aslinya. Masayoshi Tanaka (Your name., Weathering With You) merancang karakternya. Kenichi Tsuchiya (Your name., Garden of Words) adalah sutradara animasi. Takumi Tanji (Children Who Chase Lost Voices) adalah direktur seni. CoMix Wave Films dan Story Inc. memproduksi film ini. TOHO mendistribusikan film ini. RADWIMPS Motion Picture Soundtrack dan mencetak skor film. Komposer film Hollywood yang berbasis di Seattle, Kazuma Jinnouchi (Ghost in the Shell: SAC_2045, RWBY: Ice Queendom) mencetak film ini bersama RADWIMPS.

Movie "Suzume" Info

Tanggal Rilis Bioskop (Jepang) : 11 November 2022
Judul "Suzume"
Sutradara/Screenplay/Story : Makoto Shinkai
© 2022 “Suzume” Film Partners

"Suzume" New Official Trailer

https://youtu.be/FVU0zESXS5c

Tentang Film Suzume :

Bermula dari sebuah kota kecil, Kyushu. Seorang gadi bernama Suzume yang berusia 17 tahun memulai kisahnya ketika bertemu seseorang pria yang memberitahunya tentang, "aku mencarai sebuah pintu".

Apa yang Suzume temukan adalah pintu lapuk dan usang yang berdiri tegak di tengah reruntuhan seolah-olah terlindungi dari bencana.

Tergerak oleh keingintahuan, Suzume membuka pintu itu . . . . . . . .

Seketika, pintu terbuka satu demi satu di seluruh Jepang, Menghancurkan siapa pun yang berada di dekatnya. Suzume harus menutup pintu gerbang ini untuk mencegah bencana yang jauh lebih besar.

Bintang

Matahari terbenan

Langit di pagi hari

Di dalam alam itu, seolah semua waktu telah melebur bersama di langit

Memasuki pintu misterius itu, petualangan Suzume menutup gerbang pintu dimulai.

[Official Website] https://suzume-tojimari-movie.jp/
[Twitter] https://twitter.com/suzume_tojimari
[Instagram] https://www.instagram.com/suzumenotojimari_official/
[TikTok] https://www.tiktok.com/@suzumenotojimariofficial?_t=8VQFcnSSR7Z&_r=1

Sumber : ANN, Kofic, Kogyotsushin

Tag

Reza Lyon Kurniawan

Saya suka perkembangan teknologi dunia, saya juga suka nonton animasi jepang kok hehehe