Begini Pegalaman #MedForSquad Mengunjungi Pameran Otomotif IIMS 2023

Otomotif 28 Feb 2023

Mediaformasi.com - Awal tahun 2023, awal tahun otomotif Indonesia di tahun 2023 pula kita menikmati ajang pameran otomotif se-Indonesia, apalagi kalau bukan Indonesia International Motor Show atau bisa disingkat sebagai IIMS.

Saya tidak tahu bagaimana penyelenggaraan pameran di negara lain, namun setidaknya di Indonesia kita memiliki dua pameran otomotif nasional - Indonesia International Motor Show di awal tahun dan Gaikindo International Auto Show pada penghujung tahun, what more could we want?

Kali ini, saya sebagai salah satu #MedForSquad menyempatkan diri untuk hadir di acara IIMS 2023 yang diadakan di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat yang diselenggarakan pada 16-26 Februari 2023 kemarin. Bagaimana pengalaman si penulis di ajang ini akan saya tuangkan dalam tulisan ini.

Perjalanan Menuju Hall A dan D

Pada tahun ini, PT Dyandra Media International selaku penyelenggara menyelenggarakan dua event sekaligus, yaitu IIMS dan IIMS Infinite Live yang lebih seperti sebuah konser. Saya hanya mendatangi pameran IIMS jadi IIMS Infinite Live tidak akan saya bahas disini.

Oh iya, kunjungan saya menuju IIMS 2023 kali ini hanya melingkupi Hall A dan D, serta area test drive yang disediakan oleh panitia penyelenggara karena keterbatasan waktu (dan juga saya lebih suka mobil daripada motor).

Panitia juga menyediakan fasilitas pengunjung seperti food court dan juga sky bridge yang menjembatani hall A dan C yang saling berhadapan sehingga pengunjung tidak perlu repot mengintari venue jika ingin ke hall A atau C maupun sebaliknya.

Oke, saya memulai dulu dari hall D karena ingin mencoba sky bridge terlebih dahulu jadi saya memulai dengan mengunjungi booth Mitsubishi dan Suzuki yang masing-masing menampilkan XFC Concept dan Grand Vitara, namun Grand Vitara yang lebih menarik perhatian saya untuk memotret lebih banyak dari mobil ini.

Lalu selanjutnya ada booth MG dengan MG 4 EV yang begitu 'striking' untuk dilihat maupun di dalam, bahkan saya sempat mencoba Android Auto untuk memainkan lagu favorit saya - Q&a=E dari Airani Iofifteen.

Berikut duo mobil listrik komersial - Esemka Bima EV dan DFSK Gelora E yang sama-sama hadir di hall D. Mungkin Esemka lebih menarik perhatian disini karena untuk pertama kalinya pabrikan asal Boyolali, Solo ini hadir secara publik untuk pertama kalinya.

Atau anda penggemar mobil Perancis? Maka kehadiran Citroen yang diwakilkan oleh Plaza Indomobil mungkin bisa memuaskan hasrat mobil Perancis yang boleh dibilang memiliki quircky yang unik, termasuk glovebox sempit 'kemakan' oleh kotak sekring.

Berlanjut ke Hall A yang terhubung secara langsung, saya mendapat booth Hyundai, BMW, dan Chery yang saling berhadapan. Hyundai dan BMW menjadikan IIMS untuk meluncurkan Creta Dynamic Black Edition dan X7 Facelift 2023, atau Chery yang meluncurkan Omoda 5 yang sangat menarik perhatian.

Bersebelahan dengan booth Chery, ada Subaru dengan meluncurkan WRX terbaru dalam bentuk saloon dan station wagon selain menampilkan Forester, namun tetap WRX yang begitu menarik perhatian pengunjung.

Lalu yang terakhir ada booth Wuling, Toyota, dan Honda yang menampilan Alvez dan Corolla GR Sport, hanya Honda sendiri yang tidak meluncurkan produk barunya di event ini.

Area Test Drive

Selain pameran, penyelenggara juga menyediakan fasilitas test drive dan test ride, terletak di luar venue yang bisa dinikmati pengunjung. Karena saya sendiri lebih menyukai mobil, saya memilih mencoba test drive.

Ada beberapa mobil dari berbagai brand yang bisa dicoba pada fasilitas ini. Pada kesempatan kali ini, saya mencoba Wuling Air EV dan Hyundai Ioniq 5 - ya, keduanya mobil listrik.

Meski sudah disediakan fasilitas, setiap kebijakan diserahkan pada dealer, bahkan Hyundai sendiri sampai membuat fasilitas test drive sendiri yang berbeda dengan brand lainnya yang umumnya disatukan.

Kesimpulan

Kesempatan saya mengunjungi ajang IIMS 2023 kali ini cukup terbatas mengingat waktu dan kesibukan saya sendiri sebagai penulis, namun setidaknya saya memiliki pengalaman yang cukup menyenangkan sebagai penggemar otomotif antusias.

Akhir kata, semoga IIMS 2023 bukanlah menjadi pameran otomotif terakhir dari Dyandra sebagai penyelenggara dan menjadi inspirasi bagi penyelenggaraan otomotif berskala nasional seperti ini nantinya.

Tag

Dio Puja Altha

Seorang penulis yang selalu kebelet menulis melawan tangan saya yang gatel mengetik di keyboard (๑>◡<๑). Writing, Photography, and Subtitling, Just Doing Something Fun for My Own Sake (^^;)