Sumber gambar: Fanspage Facebook CGV Indonesia

Film The First Slam Dunk Siap Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya!

Pop Kultur 8 Feb 2023

Setelah lama tak terdengar, akhirnya yang dinantikan fans manga dan anime Slam Dunk di Indonesia pun tiba. Ya, setelah sempat tersiar kabar bahwa film pertama sekaligus terbaru seri legendaris karangan Takehiko Inoue sejak adaptasi seri anime-nya tayang perdana pada 16 Oktober 1993 silam sudah dirilis di Bioskop Jepang, kini diumumkan bahwa film tersebut akan hadir di Indonesia mulai pertengahan Februari mendatang.

Pengumuman ini disampaikan via Fanspage Facebook CGV, Rabu (8/2). Pemutaran fans screening film terbaru berjudul "The First: Slam Dunk" tersebut akan dilaksanakan pada 18 Februari 2023 di CGV Central Park pukul 14.00 wib. Sedangkan pemutaran film regularnya akan dimulai 22 Februari 2023 di sejumlah bioskop CGV Indonesia.

Harga tiket fans screening sendiri terbagi menjadi dua, yakni Rp 580.000 dan Rp 900.000, dan sudah termasuk berbagai merchandise resmi dari anime-nya.

Film The First Slam Dunk sendiri sudah tayang di bioskop Jepang pada 23 Desember 2022. Film tersebut disutradarai langsung oleh sang mangaka, dan dibintangi sejumlah seiyuu ternama.

Berikut susunan seiyuu-nya
Hanamichi Sakuragi: Subaru Kimura
Ryouta Miyagi: Shuugo Nakamura
Hisashi Mitsui: Jun Kasama
Kaede Rukawa: Shinichirou Kamio
Takenori Akagi: Kenta Miyake

Seri manga dan anime-nya sendiri berkisah tentang Hanamichi Sakuragi, terkenal karena temperamennya, tinggi badannya, dan rambut merah menyala, mendaftar di SMA Shohoku, berharap akhirnya mendapatkan pacar dan memecahkan rekor ditolak 50 kali berturut-turut di sekolah menengah. Kemasyhurannya mendahuluinya, bagaimanapun, menyebabkan dia dihindari oleh sebagian besar siswa. Segera, setelah peristiwa tertentu, Hanamichi memiliki dua pemikiran yang tak tergoyahkan: "Saya benci bola basket," dan "Saya sangat membutuhkan pacar."

Suatu hari, seorang gadis bernama Haruko Akagi mendekatinya tanpa mengetahui caranya membuat onar dan bertanya apakah dia suka bola basket. Hanamichi segera jatuh cinta padanya, mengatakan persetujuan yang kuat. Dia kemudian membawanya ke gimnasium, di mana dia bertanya apakah dia bisa melakukan slam dunk. Dalam upaya untuk mengesankan Haruko, dia membuat lompatan, tetapi melampaui batas, malah membenturkan kepalanya langsung ke papan tulis. Ketika Haruko memberi tahu kapten tim bola basket tentang kemampuan fisik Hanamichi yang hampir tidak manusiawi, dia perlahan-lahan menemukan dirinya tertarik ke dalam persahabatan dan kompetisi olahraga yang sebelumnya dia benci.

Tag

Visio

Hanya seorang budak korporat yang menyukai game, manga, anime.