Arknight Endfield: Teaser Terbaru, Gameplay Demo, dan Spesifikasi Beta Tester

Gaming 26 Okt 2023

Arknight Endfield telah menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta game sejak pengumuman pertamanya pada 18 maret 2022. Dengan teaser terbaru dan gameplay demo kedua, serta rilis spesifikasi minimal dan rekomendasi untuk beta tester, para penggemar semakin tidak sabar untuk menjelajahi dunia baru yang dihadirkan oleh game ini. Mari kita kupas satu per satu berita terkini tentang Arknight Endfield.

Teaser Terbaru Arknight Endfield

Untuk memulai, mari kita lihat teaser terbaru yang baru-baru ini dirilis oleh tim Arknight Endfield. Teaser ini memberikan gambaran singkat tentang atmosfer game ini, karakter, dan elemen-elemen gameplay yang mungkin akan menjadi daya tarik utama.

Dalam teaser terbaru ini, kita dapat melihat detail-desain karakter, story game pada arknight: endfield dan visual dalam game yang memukau. Ini memberikan gambaran awal tentang dunia yang akan kita eksplorasi saat bermain Arknight Endfield.

Tonton Arknights: Endfield Teaser Trailer Dibawah Ini Yaa

Gameplay Demo Kedua Arknight Endfield

Selain teaser, gameplay demo kedua juga telah dirilis. Video gameplay ini memungkinkan kita melihat aksi sebenarnya dari game ini. Tonton Arknights: Endfield Game Play Demo dibawah ini yaa

Demo kedua ini menunjukkan berbagai mekanik permainan, kemampuan karakter, dan bagaimana pemain dapat berinteraksi dengan dunia yang luas. Dari video ini, tampaknya Arknight Endfield menawarkan pengalaman yang sangat menarik untuk para pemain.

Spesifikasi Beta Tester dan Karakter "Endministrator"

Sumber Foto: Official Arknight: Endfield

Pihak resmi Arknight Endfield baru-baru ini merilis spesifikasi minimal dan rekomendasi untuk beta tester. Gambar yang disertakan dengan artikel ini memberikan pandangan singkat tentang persyaratan yang diperlukan. Berikut adalah daftar spesifikasi yang disarankan:

  • Sistem Operasi: Windows 10 64-bit atau yang lebih tinggi
  • CPU:
    • Minimum: Intel Core i5-9400f
    • Rekomendasi: Intel Core i5-10600K atau yang lebih tinggi
  • VGA:
    • Minimum: NVidia Geforce GTX 1060
    • Rekomendasi: Nvidia RTX 2060 Super atau yang lebih tinggi
  • VRAM VGA: 6GB atau yang lebih tinggi
  • RAM: 16GB atau yang lebih tinggi
  • Ruang Penyimpanan: Setidaknya 40GB

Dengan spesifikasi yang telah dirilis, para pemain dapat mulai mempersiapkan perangkat mereka untuk menjadi beta tester dalam waktu dekat. Tunggu informasi selanjutnya dari Arknight Endfield Official untuk detail lebih lanjut tentang kapan dan bagaimana Anda dapat bergabung dalam petualangan seru ini.

Selain spesifikasi, situs web resmi mereka juga memperkenalkan dua karakter utama yang disebut "Endministrator." Anda dapat mengunjungi situs resmi Arknight Endfield untuk melihat karakter-karakter ini.

//Endministrator The... - Arknights: Endfield
//Endministrator The Endministrator of Endfield Industries. Rumors claim that the Endministrator would always show up to turn the tide whenever a major…

Arknight Endfield menghadirkan pengalaman baru yang menggembirakan untuk para pecinta game dan khusunya para pemain arknight, dengan teaser terbaru, gameplay demo kedua, serta spesifikasi untuk beta tester, semangat untuk menjelajahi dunia fantastis yang dihadirkan oleh game ini.

Kami akan terus mengikuti perkembangan game ini dan memberikan informasi terbaru segera setelah ada pembaruan lebih lanjut. Siapkah Anda untuk memasuki dunia Arknight Endfield? Kami juga menantikan informasi lebih lanjut dari pihak Arknight Endfield Official.

Tag

Reza Lyon Kurniawan

Saya suka perkembangan teknologi dunia, saya juga suka nonton animasi jepang kok hehehe