Mobil Terlaris Apa Saja di Bulan Oktober 2023?

Otomotif 14 Nov 2023

Selamat datang di MarketWatch edisi November 2023. Di edisi bulan ini, kita bakal bahas data wholesales sepanjang bulan lalu yang disusun dalam MarketWatch Top 20.

Overview

Sama seperti di bulan lalu, posisi 5 terbesar masih didominasi oleh Innova, Avanza, Calya-Sigra dan Brio. Dan lagi-lagi, Toyota Innova masih merajai daftar wholesales dengan 7.171 unit yang diantarkan ke dealer.

Sementara itu, Honda Brio masih menjadi runner up bulan ini dengan 6.109 unit yang diantar ke delaer. Sementara Avanza berhasil naik ke posisi ketiga dengan 5.278 unit menggantikan Sigra dengan 5.078 unit.

Top 20 Mobil Terlaris Menurut Wholesales

Dan berikut adalah Top 20 mobil terlaris menurut data wholesales GAIKINDO yang kami kutip dari Kendara berikut ini :

  1. Toyota Kijang Innova (7.171 unit)
  2. Honda Brio (6.109 unit)
  3. Toyota Avanza (5.278 unit)
  4. Daihatsu Sigra (5.078 unit)
  5. Toyota Calya (3.821 unit)
  6. Daihatsu Terios (2.508 unit)
  7. Toyota Rush (2.334 unit)
  8. Toyota Agya (2.239 unit)
  9. Honda HR-V (2.159 unit)
  10. Mitsubishi Xpander (1.635 unit)
  11. Daihatsu Ayla (1.520 unit)
  12. Honda WR-V (1.471 unit)
  13. Daihatsu Xenia (1.453 unit)
  14. Toyota Veloz (1.387 unit)
  15. Suzuki XL-7 (1.347 unit)
  16. Toyota Hilux (1.344 unit)
  17. Mitsubishi Xpander Cross (1.218 unit)
  18. Toyota Raize (1.193 unit)
  19. Mitsubishi Triton (1.130 unit)
  20. Hyundai Stargazer (1.036 unit, tidak termasuk Stargazer X)

Jadi begitulah ulasan kami mengenai data Wholesales sepanjang bulan Oktober 2023 di edisi kali ini. Di edisi bulan depan, kami bakal mengulas data Wholesales sepanjang bulan November 2023, jadi tetaplah bersama kami.

Tag

Ilham Purnama Sadik

Pecinta Otomotif yang punya tiga oshi : Suisei, Hanasaru dan IONIQ 5. Mantan Content Creator di SuaraMerdeka.com