Content Creator Asal Indonesia, Bayu Skak Bergabung dalam Creator Network AnyMind Group

Event 25 Jan 2024

Jakarta, 25 Januari 2024 - AnyMind Group akan mendukung creator dari segi memonitor backend, optimasi channel, dan brand sponsorship di semua platform sosial media. AnyMind Group [TSE:5027], sebuah perusahaan teknologi untuk bisnis supply chain, hari ini mengumumkan bahwa Skak Studio, sebuah studio produksi milik Bayu Skak, seorang content creator, sutradara, komedian, penulis naskah, penyanyi, dan aktor asal Indonesia, telah bergabung dengan jaringan creatornya.

Melalui AnyMind Group, tim Creator Growth akan mendukung channel Skak Studio dari segi memonitor backend, optimasi channel, hingga brand sponsorship di semua platform sosial media. Saat ini, channel tersebut telah memiliki 690.000 subscribers.

Belum lama ini, Bayu Skak melalui Skak Studio meluncurkan Lokadrama “Rujak Cingur Lek Har” yang merupakan spinoff dari Lokadrama “Lara Ati”. Pada Lokadrama “Lara Ati 2” yang merupakan lokadrama berbahasa daerah pertama di Indonesia adalah film terakhir sebelum “Rujak Cingur Lek Har”. “Lara Ati 2” telah menorehkan prestasi luar biasa dengan berhasil mencetak penonton terbanyak sepanjang sejarah Vidio.com dengan jumlah lebih dari 10 juta kali ditonton pada OTT tersebut. Bayu Skak bersama Skak Studios mendapatkan penghargaan khusus atas karya “Lara Ati 2” oleh Vidio.com.

Bayu Skak, mengenai peluncuran “Rujak Cingur Lek Har” berkata: “Lokadrama memberikan talenta-talenta lokal kesempatan untuk tampil. Ia meyakini jika berusaha dengan baik maka akan mendapatkan hasil yang maksimal. Harapan ke depan akan ada banyak loka drama lain yang pakai bahasa daerah.”

Lidyawati Aurelia, Country Manager, Indonesia, AnyMind Group mengatakan: “Kami terus mendukung ekonomi creator di Indonesia dengan berbagai teknologi dan solusi kami, dan bergabungnya Bayu Skak ke dalam tim kami menunjukkan volume pekerjaan yang kami lakukan di bidang ini. Kami tidak hanya mendukung Bayu Skak untuk berkembang, tetapi juga memanfaatkan network creator yang kita miliki dan memberikan akses yang lebih besar kepada para marketer di Indonesia untuk berkolaborasi dengan Bayu Skak.”

Saat ini, AnyMind Group memberdayakan lebih dari 1.500 creator di seluruh Asia Pasifik melalui jaringan creatornya. Hal ini dilakukan melalui AnyCreator, sebuah platform web dan seluler bagi para creator dan influencer untuk menemukan kolaborasi merek dan mendapatkan wawasan tentang analisis media sosial, serta sumber daya dan dukungan untuk mengembangkan influence mereka.

About AnyMind Group

Didirikan April 2016, AnyMind Group [TSE:5027] adalah sebuah perusahaan teknologi untuk bisnis supply chain, dengan visi “make it exciting for everyone to do business”. Perusahaan menyediakan dua kategori produk bagi klien-klien produsen dan korporasi, publisher dan influencer: Brand Commerce dan Partner Growth. Brand Commerce menyediakan kepada klien-klien korporasi, yaitu platform untuk manufaktur, pemberdayaan e-commerce, pemasaran dan logistik, sementara Partner Growth menyediakan kepada publisher web dan aplikasi seluler serta influencer dan content creator, yaitu platform untuk monetisasi dan optimalisasi.

Klien-klien Partner Growth juga dapat memanfaatkan produk perusahaan kategori Brand Commerce. AnyMind Group memiliki lebih dari 1.500 staf di 22 kantor yang berada di 15 negara, termasuk Singapura, Thailand, Indonesia, Vietnam, Kamboja, Malaysia, Filipina, Hong Kong, Taiwan, Tiongkok Daratan, Jepang, India, Uni Emirat Arab, dan Korea Selatan.

Artikel berikut merupakan rilisan pers dari VRITIMES. Isi tayangan juga dapat dibaca di sini.

Tag

VRITIMES

VRITIMES adalah perusahaan yang menghubungkan platform dan media dengan konten rilisan pers aktual, cepat, dan terpercaya.