Kimi Ni Todoke Dapatkan Musim Ketiga, Tayang Agustus 2024

Pop Kultur 4 Apr 2024

Setelah lama tak terdengar kabarnya, kali ini anime dari adaptasi manga karangan Karuho Shiina, Kimi Ni Todoke, dipastikan kembali berlanjut ke musim ketiganya yang siap tayang mulai Agustus 2024.

Dilansir dari Crunchyroll, ANN, dan Anime Corner, kepastian tersebut diperoleh dari situs resminya Rabu (3/4) kemarin yang telah merilis video promosi dan visual perdananya. Musim ketiga Kimi ni Todoke bakal diputar mulai Agustus di aplikasi streaming Netflix di seluruh dunia. Netflix diketahui telah menayangkan dua musim pertama animenya dalam bahasa Jepang dengan teks bahasa Inggris dan sulih suara bahasa Inggris.

Musim ketiga ini sendiri sebelumnya sempat diumumkan tahun lalu dalam bentuk visual teaser, setelah 13 tahun setelah pemutaran episode akhir musim kedua pada tahun 2011. Production IG kembali memproduksi anime-nya, dan kalian dapat melihat visual baru di bawah.

Mamiko Noto dan Daisuke Namikawa dipastikan bakal mengulangi peran mereka lagi sebagai duo couple utama Sawako Kuronuma dan Shota Kazehaya. Selain mereka berdua, ada beberapa nama seiyuu tenar yang akan mengisi musim ketiga ini. Berikut rinciannya:

  • Miyuki Sawashiro sebagai Ayane Yano
  • Yūko Sanpei sebagai Chizuru Yoshida
  • Yūichi Nakamura sebagai Ryū Sanada
  • Mamoru Miyano sebagai Kento Miura
  • Yūki Ono sebagai Kazuichi Arai (Pin)
  • Aya Hirano sebagai Ume Kurumizawa

Musim ketiga Kimi ni Todoke disutradarai oleh Kenichi Matsuzawa, dengan Tomoko Konparu kembali menangani komposisi seri, serta menulis naskah bersama dengan Michiko Yokote. Sedangkan SENS Project kembali menjalankan tugas musik.

Manga Kimi ni Todoke sendiri sudah dirilis sejak 2006 silam, dan menceritakan tentang Sawako Kuronuma, yang dijuluki Sadako (dari The Ring) karena rambut hitam panjangnya dan kulit pucatnya membuatnya tampak murung. Shōta Kazehaya, murid cowok yang populer di kelasnya membangun persahabatan dengan Sawako yang berkembang menjadi romansa.

Tag

Visio

Hanya seorang eks budak korporat yang menyukai game, manga, anime.