Banner dari anime baru garapan Studio GoHands, Momentary Lily (Foto: X/@MML_animePR)

Studio GoHands Umumkan Proyek Anime Orisinal Baru Momentary Lily

Pop Kultur 27 Apr 2024

Studio GoHands, yang terkenal dengan seri animenya "K", baru saja mengumumkan tentang proyek orisinal baru mereka berjudul "Momentary Lily" di akun X mereka.

Teaser untuk anime Momentary Lily (Foto: X/@MML_animePR)

Dilansir melalui ANN dan Crunchyroll, pada akun X mereka, ditampilkan teaser visual yang berpusat kepada dua orang gadis ceria yang sedang duduk di area rooftop di area seolah menampilkan Shibuya Scramble Crossing. Selain itu, mereka juga menampilkan video promosi anime tersebut.

Belum ada konfirmasi lanjutan seperti nama karakter dan pengisi suara, namun bila merujuk dari posternya, anime Momentary Lily ini akan dirilis sekitar bulan Januari 2025.

Juga Merilis Beberapa Anime Legendaris

Selain merilis beberapa seri anime "K" dari tahun 2013 hingga 2015, studio ini juga bekerjasama dengan Frontier Works dan Kadokawa dengan anime orisinal dari Kadokawa, berjudul "Hand Shakers" pada Januari 2017, diikuti dengan sekuelnya "W'z" pada tahun 2019.

Anime "K" atau yang biasa disebut "K Project" ini menceritakan tentang Yashiro Isana, yang sedang menikmati hidup tenang di masa SMAnya, seketika berubah ketika muncul berita akan pembunuhan anggota geng HOMRA bernama Tatara Totsuka. Yashiro pun berusaha keras untuk membuktikan bahwa dirinya tidak salah dan terlibat dalam pembunuhan tersebut.

Visual dari anime K Project, salah satu rilisan dari studio GoHands.

Tahun lalu, mereka juga merilis anime "The Girl I Like Forgot Her Glasses", yang bercerita tentang Komura yang pemalu, namun diam-diam memiliki perasaan kepada teman kelasnya, Mie, yang selalu kesulitan dalam menemukan kacamatanya. Komura setiap hari membantunya dan mengajaknya berbicara, dan membuat hati Komura selalu berdegup kencang ketika di samping Mie.

Tag

Naufal Nurihsan Fauzi

Just your ordinary guy, that likes playing games, keen into tech stuff, and (sometimes) designing something.