Pameran WEBTOON di Paris, Perancis (Foto: reuters.com).

Berencana IPO, WEBTOON Ungkap Gaji Kreator dan Demografi Pembaca

Pop Kultur 12 Jun 2024

Melalui pencatatan di NASDAQ Global Select Market, perusahaan komik digital WEBTOON ungkap bahwa kreator profesional mereka rata-rata mendapatkan $48.000 (Rp 783 juta) per tahun.

WEBTOON juga tambahkan bahwa 100 kreator teratas mendapatkan sekitar $1 juta (Rp 16 M) per tahun, menurut Anime Corner Senin (10/6) lalu.

Perusahaan komik digital tersebut merupakan anak perusahaan Naver, platform daring asal Korea Selatan. Melansir Tech In Asia, Naver dikabarkan telah mendaftar untuk IPO (initial public offering) tanggal 3 Juni lalu.

Mendominasi Industri Komik Digital

Berdasarkan laporan WEBTOON kepada Komisi Sekuritas dan Bursa AS, WEBTOON merupakan perusahaan yang mendominasi industri komik digital di Jepang, Korea Selatan, dan Amerika Utara, serta memiliki jumlah pengguna bulanan yang tinggi di daerah Asia Tenggara.

Meskipun menjadi platform komik digital nomor 1 di Korea, Jepang, dan Amerika Utara, separuh dari pengguna WEBTOON berbasis di luar ketiga daerah tersebut. Audiens Amerika Utara hanya mencakup 11,8%, atau sekitar 20 juta orang, dari total pengguna aktif bulanan WEBTOON.

WEBTOON memiliki lebih dari 170 juta pengguna yang meninggalkan sekitar 1 juta komentar setiap bulannya. 75% pengguna aplikasi WEBTOON adalah Gen Z per Desember 2023. Pembaca rata-rata menghabiskan 30 menit di aplikasi tersebut dan membaca antara 5-10 episode per hari.

Tentang WEBTOON

WEBTOON merupakan platform komik digital yang berdiri tahun 2005, namun tidak mendapatkan pendapatan sampai tahun 2012. Perusahaan tersebut menjadi anak perusahaan Naver pada tahun 2017.

Platform tersebut mengandung ribuan judul komik dan telah mengadaptasi lebih dari 900 judul, ke format yang beragam seperti serial TV, film, buku, dan gim.

Tag

Aqila Shafa Arimurti

Pianis, gitaris, bassist, komposer musik gim, fotografer, dan content writer.