Salah satu cuplikan adaptasi anime Oshi no Ko yang tayang pada bulan April 2023 lalu

Manga Oshi no Ko Siap Memulai Final Arc, Catat Tanggalnya!

Pop Kultur 14 Jun 2024

Majalah Weekly Young Jump volume 28 terbitan Shueisha baru saja mengabarkan pada Kamis (13/6) kemarin jika karya dari Aka Akasaka dan Yokoyari Mengo yang berjudul Oshi no Ko akan memasuki babak terakhirnya dengan tajuk Hoshi ni Yume ni (Toward the Stars and Dreams) pada 27 Juni mendatang.

Dilansir dari ANN, komik tersebut akan memasuki masa rehat 20 Juni, dan memulai babak terakhirnya pada terbitan 27 Juni nanti. Aplikasi MANGA Plus besutan Shueisha juga telah menerbitkan Oshi no Ko secara digital dengan Bahasa Inggris bersamaan dengan versi Jepangnya dan sudah tersedia sebanyak 152 chapter. Komiknya pun telah terjual dengan total 16,5 juta kopi.

Akasaka-sensei (Kaguya-sama Love Is War) dan Yokoyari-sensei (Scum's Wish) telah memulai serialisasi dari Oshi no Ko sejak April tahun 2020 di majalah Weekly Young Jump. Shueisha sendiri akan menerbitkan volume 15 pada 18 Juni nanti.

Yen Press telah melisensi komik ini dan akan menerbitkan volume ketujuh versi Bahasa Inggris pada 20 Agustus mendatang. Berikut sinopsis dari Yen Press mengenai manga ini:

Gorou adalah seorang dokter ahli kandungan dan seorang penggemar idola yang terkejut karena idolanya, Ai, mengumumkan pernyataan hiatus yang tak menentu. Tanpa Gorou ketahui, ia akan menjalin hubungan tak terduga dengan Ai yang tak masuk akal. Kebohongan adalah senjata dari seorang idola dalam komik luar biasa karangan Aka Akasaka dan Mengo Yokoyari satu ini.

Manga ini telah mendapatkan nominasi pada Annual Tezuka Osamu Cultural Prize ke-28 dan Kodansha Manga Awards ke-48 tahun ini.

Adaptasi anime dari Oshi no Ko juga telah ditayangkan pada April 2023 lalu dengan episode pertama berdurasi sepanjang 90 menit. HIDIVE menayangkan anime Oshi no Ko di Jepang dan seluruh dunia secara bersamaan lengkap dengan versi alih suara Bahasa Inggrisnya. HIDIVE juga menyatakan jika Oshi no Ko merupakan anime dengan jumlah tayangan terbanyak nomor satu di platform mereka. Musim keduanya akan ditayangkan pada 3 Juli mendatang tahun ini.

Tak hanya itu, Oshi no Ko juga menginspirasi adanya film serta serial live action produksi Toei dan Amazon. Toei akan menayangkan film layar lebarnya, sedangkan Amazon akan menayangkan serialnya secara eksklusif pada musim dingin yang akan datang tahun ini di Amazon Prime seluruh dunia.

Tag