Lini kendaraan elektrik premium dari Zeekr. (Foto: Zeekr)

Produsen Otomotif Premium Zeekr Umumkan Ekspansi ke Pasar Indonesia dan Malaysia

Otomotif 11 Jun 2024

Setelah beberapa bulan lalu mengumumkan ekspansinya ke regional Eropa, merek kendaraan elektrik premium dari Geely, Zeekr, secara resmi memasuki pasar Asia Tenggara, mengutip dari CarNewsChina pada Minggu (9/6) lalu.

Menggandeng PT. Premium Auto Prima dan Sentinel Automotive Sdn. Bhd. sebagai mitra di Indonesia dan Malaysia, merek ini nantinya akan memboyong dua model andalan, yakni Zeekr 009 dan Zeekr X.

Diimpor Langsung dari Thailand

Versi setir kanan dari kedua model ini mulai diproduksi di Thailand pada 25 Maret lalu.

Kedua model, Zeekr X yang berbentuk SUV dengan desain futuristik dan Zeekr 009 yang memiliki bentuk layaknya MPV premium pada umumnya ini memiliki basis platform yang sama dengan saudaranya dalam naungan Geely Group, yakni Sustainable Experience Architecture yang juga dipakai oleh Volvo di lini EXnya dan Polestar, hingga Lotus dan Smart #1.

https://www.electrive.com/media/2024/06/zeekr-x-2024-001-china-min-1400x933.jpg
Model SUV Elektrik baru yang nantinya akan masuk ke pasar ASEAN, Zeekr X (Foto: Geely)

Spesifikasi Zeekr X dan Zeekr 009

Untuk model SUVnya, Zeekr X, kendaraan ini dibekali motor listrik bertenaga 268 hingga 469 dk. Ditandemkan baterai 66 kWh, model ini dapat melaju hingga 560 km, menurut metode CLTC.

Sedangkan untuk model MPV Zeekr 009 dibekali dengan motor listrik ganda bertenaga 536 dk pada model Zeekr 009 reguler, dan 789 dk pada model Zeekr 009 Grandnya. Untuk urusan baterai, MPV ini dibekali baterai mulai dari 108 kWh hingga 140 kWh dari CATL, yang dapat membawa MPV ini hingga 822 km dalam sekali cas.

Rencana Ekspansi dan Target

Dengan dealer pertama yang berlokasi di Jakarta, Zeekr rencananya akan melakukan ekspansi ke Bandung dan Surabaya. Selain itu, di Malaysia mereka juga membuka dealer di Kuala Lumpur dengan target ekspansi ke kota-kota besar seperti Penang dan Selangor.

Zeekr saat ini telah hadir di lebih dari 25 pasar global dan berencana untuk masuk ke lebih dari 50 pasar internasional tahun ini. Hingga Mei 2024, Zeekr telah membuka 392 toko di seluruh dunia, membangun 1.076 stasiun pengisian daya, dan meluncurkan 487 stasiun pengisian ultra-cepat. Zeekr menargetkan 10.000 stasiun pengisian ultra-cepat pada tahun 2026.

Tag

Naufal Nurihsan Fauzi

Just your ordinary guy, that likes playing games, keen into tech stuff, and (sometimes) designing something.