Suasana Penutupan "An Anime Symphony: Resonance" (Foto: Redaksi Media Formasi/Aqila Shafa Arimurti).

Yuk, Intip Keseruan Konser Orkestra "An Anime Symphony: Resonance"!

Pop Kultur 9 Jun 2024

Sabtu (08/06) lalu, Jakarta Concert Orchestra (JCO) bersama dengan Resonanz Children's Choir, Batavia Madrigal Singers, serta beberapa solois dan penari hadirkan konser bertema soundtrack anime yang berjudul "An Anime Symphony: Resonance".

Suasana Pembukaan "An Anime Symphony: Resonance" (Foto: Redaksi Media Formasi/Aqila Shafa Arimurti).

Ini merupakan ketiga kalinya JCO adakan konser bertema anime, setelah "An Anime Symphony" dan "An Anime Symphony: Overdrive" bulan Desember dan Februari lalu.

Konser "An Anime Symphony: Resonance" berlokasi di Teater JIEXPO Kemayoran, Jakarta dan memiliki dua sesi, yaitu jam 15:30 dan 19:00 WIB.

Ada Lagu Apa Saja?

Konser kali ini membawakan repertoar yang berisi hits terkini seperti "Bling-Bam-Bam-Born" oleh Creepy Nuts ("Mashle: Magic and Muscles"), "Akuma no Ko" oleh Ai Higuchi ("Attack on Titan"), dan "Gurenge" oleh LiSA ("Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba").

Tentunya, JCO tidak melupakan lagu yang mengundang nostalgia seperti "Makafushigi Adventure" ("Dragon Ball"), "Doubutsuen wa Taihen da" ("Crayon Shin-chan") dan "Change the World" ("Inuyasha").

Suasana "Doubutsuen wa Taihen da" bersama JCO dan Resonanz Children's Choir (Foto: Redaksi Media Formasi/Aqila Shafa Arimurti).

Para musisi yang tampil sangat terbuka terhadap audiens yang ingin ikut menyanyi, menari, atau melambaikan lightstick. Atmosfer yang menyenangkan membuat konser 2 jam tersebut terasa sangat singkat.

Pertunjukan ditutup dengan "GO!!" ("Naruto") serta encore "Grand Escape" ("Weathering with You/Tenki no Ko") yang dibawakan oleh semua grup dan solois yang terlibat.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai pertunjukan selanjutnya oleh Jakarta Concert Orchestra (JCO), kamu dapat ikuti akun Instagram resmi JCO!

Tag

Aqila Shafa Arimurti

Pianis, gitaris, bassist, komposer musik gim, fotografer, dan content writer.