Generasi terbaru Mini Cooper resmi mengaspal di Tiongkok (Foto: Mini via CarNewsChina)

Mini Cooper EV Resmi Mengaspal di Tiongkok

Otomotif 8 Jul 2024

Sejak peluncurannya di regional Eropa pada 2001 silam, Mini, merek mobil ikonik Inggris yang kini berada di bawah naungan BMW ini kian agresif melakukan ekspansinya ke pasar global.

Baru-baru ini, setelah peluncuran generasi terbaru dari kendaraan elektriknya, BMW, yang dalam pengembangannya menggaet Great Wall Motors (GWM) mengumumkan bahwa Mini Cooper EV terbaru ini siap mengaspal di Tiongkok.

Melansir dari CarNewsChina pada Sabtu (6/7), kendaraan yang diproduksi di pabrik Spotlight Automotive di Tiongkok ini menjadi awal kolaborasi antara kedua perusahaan yang bertujuan untuk memperluas jangkauan kendaraan listrik di pasar global.

Spesifikasi Mini Cooper Elektrik

Generasi Mini Cooper elektrik ini membawa bodi yang lebih besar, dengan dimensi panjang 3.858 mm, lebar 1.756 mm, dan tinggi 1.458 mm, serta wheelbase sepanjang 2.526 mm, mobil terbaru dari Mini ini memiliki panjang yang lebih besar 31 mm dibandingkan pendahulunya.

https://carnewschina.com/wp-content/uploads/2024/07/image-37.png
Warna dari Mini Cooper elektrik terbaru

Selain membawa dimensi yang lebih besar, generasi terbaru dari Mini Cooper ini turut tersedia dalam lima model; Cooper E "Classic", Cooper E "Big Player", Cooper SE "Artist", Cooper SE "Racer" serta versi terbatas Cooper SE 1/65 Limited Edition.

Sebagai kendaraan yang menyasar kaum muda, Mini turut membekali seri Cooper mereka dengan berbagai warna unik yang dapat dipilih pembeli, yakni Storm Gray, Polar Bear White, British Green, Benedict Yellow, Magic Blue, dan Chili Red. Selain itu, pembeli juga dapat memilih kustomisasi warna gelap pada pilar bodi, spion, dan bagian atap.

Mini Cooper Classic (Foto: Mini)

Generasi kelima dari Mini hatch ini hanya tersedia dalam model tiga pintu saja, dengan berbagai elemen klasik khas Mini yang terdapat di sekujur bodi kendaraan ini.

Urusan tampilan, model Cooper E Classic akan dibekali pelek berukuran 17 inci, dengan versi Artist dan Racer dijejali pelek berukuran sedikit lebih besar, yakni 18 inci.

Baterai dan Motor Penggerak

Soal tenaga, Mini Cooper E versi terendah dibekali motor listrik bertenaga 135 kW (sekitar 181 hp) dan torsi 290 Nm yang dikawinkan dengan baterai lithium ternary 40,7 kWh, memberikan jangkauan CLTC 456 km dan waktu akselerasi 0 - 100 km/jam selama 7,3 detik.

Mini Cooper SE Racer Edition (Foto: Mini)

Sedangkan untuk versi Mini Copper SE, dibekali motor listrik 160 kW (sekitar 215 hp) / 330 Nm dan baterai berkapasitas 54,2 kWh, memberikan jarak tempuh CLTC 452 km dan akselerasi 0 - 100 km/jam dalam waktu 6,7 detik.

Selain itu, pada versi Mini Cooper SE Racing Edition, Mini juga menawarkan kit bodi JCW (John Cooper Works), dengan trim bodi berwarna hitam dipasangkan dengan atap merah, spion eksterior merah, dan logo JCW. Pada saat yang sama, trim Artist dan Racer menawarkan panoramic sunroof.

https://carnewschina.com/wp-content/uploads/2024/07/image-40.png

Untuk pengecasannya, mobil ini dapat menempuh waktu pengisian daya dari 10% - 80% hanya dalam 30 menit ketika menggunakan pengisian cepat DC.

Interior dan Fitur

Masuk kedalam, Mini Cooper Classic Edition hadir dengan layar kontrol pusat berdiameter 240 mm yang didukung oleh Mini Operating System 9, yang mendukung asisten suara pribadi, navigasi, game, dan media streaming. Fitur lainnya termasuk lampu ambient, AC otomatis dua zona, pengisian daya ponsel nirkabel, penghangat setir, bantuan parkir, dan cruise control.

Sedangkan pada versi Artist Edition menambahkan kursi dengan pengaturan elektrik, lampu depan interaktif LED, kamera dalam mobil, kursi depan berpemanas (dengan fungsi pijat untuk kursi pengemudi), spion eksterior yang dapat dilipat dan dipanaskan secara elektrik, dan keyless entry. Konfigurasi dasar Racer Edition mirip dengan Artist Edition, namun joknya terbuat dari kulit Vescin berwarna merah dan hitam.

Selain itu, terdapat tombol dan knop fisik di bawah layar kontrol pusat. Mini Cooper Terbaru ini juga dilengkapi berbagai mode pengendara seperti mode inti (Core), mode go-kart (Go-Kart), mode hemat energi (Green), mode keseimbangan (Balance), mode nostalgia (Timeless), mode khusus (Personal), dan mode pintar (Vivid), yang memiliki UI yang spesifik.

Tag

Naufal Nurihsan Fauzi

Just your ordinary guy, that likes playing games, keen into tech stuff, and (sometimes) designing something.