Video Pilot Film "KILLTUBE" (YouTube/KILLTUBE Official).

Studio Anime Baru STUDIO DOTOU Kerjasama dengan Pony Canyon Melalui Film "KILLTUBE"

Pop Kultur 9 Jul 2024

STUDIO DOTOU, studio anime yang didirikan Kamis (04/07) lalu sebagai perusahaan patungan antara Chocolate Inc., WACHAJACK, dan Kassen Inc., umumkan kerjasama dengan label musik Pony Canyon hari itu juga.

Dilansir dari ANN, studio tersebut didirikan agar para pekerja kreatif yang terlibat dalam ketiga perusahaan pendiri dapat mengeksplor "cara baru untuk membuat sesuatu" di luar batas yang telah ditetapkan oleh industri atau pengalaman masing-masing.

"KILLTUBE", Proyek Perdana STUDIO DOTOU

Sejak April lalu, STUDIO DOTOU tengah produksi film anime orisinal "KILLTUBE" dengan Kazuaki Kuribayashi sebagai sutradara. Sesuai visi STUDIO DOTOU, estetika "KILLTUBE" terlihat berbeda dibandingkan anime pada umumnya.

Kerjasama dengan Pony Canyon dimulai saat Direktur Divisi Bisnis Anime dan Video, Sadakazu Kikuchi, terkesima dengan video pilot "KILLTUBE". Kikuchi berinisiasi untuk adakan rapat dengan pihak STUDIO DOTOU untuk membahas kontribusi Pony Canyon dalam proyek tersebut serta peluang kerjasama.

STUDIO DOTOU dengan Pony Canyon memiliki visi untuk membuat "anime yang disukai di seluruh dunia," dimulai dari film "KILLTUBE".

"KILLTUBE" juga merupakan bagian dari proyek "108 Experiments" yang merupakan inisiatif Chocolate Inc.. Proyek tersebut bertujuan untuk mendorong produksi dan pemasaran karya orisinal.

Film tersebut akan tayang tahun 2026 mendatang di bioskop Jepang dan internasional.

Profil Perusahaan Pendiri STUDIO DOTOU

Pendiri pertama, Chocolate Inc. merupakan studio produksi anime "YouTuNya" dan "Dark Gathering". Lalu, WACHAJACK merupakan studio produksi serial televisi "Resident Evil: Infinite Darkness". Terakhir, Kassen Inc. merupakan studio VFX (efek visual) yang pernah terlibat dalam produksi "Yu Yu Hakusho" versi live action.

Tag

Aqila Shafa Arimurti

Pianis, gitaris, bassist, komposer musik gim, fotografer, dan content writer.