Foto Expand (Foto: Garena)

[FFWS SEA Fall 2024] Expand: Kami Telah Meningkatkan Semuanya Untuk Juara

Gaming 16 Agt 2024

Turnamen Free Fire terbesar se-Asia Tenggara akan kembali dengan Free Fire World Series (FFWS) SEA Fall 2024 yang akan dimulai pada hari ini, Jum'at (16/8) dengan babak knockout

Salah satu negara yang mengikuti FFWS SEA Fall 2024 adalah Malaysia yang akan bertarung melawan tim-tim dari Vietnam, Thailand, dan Indonesia. Kali ini, Malaysia hanya mengirimkan tiga tim saja, di antaranya adalah: Todak, Team Vamos, dan tim yang kerap disebut sebagai yang terkuat di Malaysia, Expand.

Menjuarai FFWS Malaysia Spring 2024 lalu, sayangnya Expand harus pulang dari ajang FFWS SEA Spring 2024 dengan hasil yang tidak memuaskan, yaitu di posisi ke-11. Lalu, apakah Expand akan dapat bangkit dan tampil kompetitif di FFWS SEA Fall 2024 kali ini?

Merepresentasikan Expand di sebuah sesi press conference yang digelar pada Rabu (14/8), 2fast dan TheAxel mengungkap persiapan yang mereka lakukan untuk bertanding di FFWS SEA Fall 2024, pilihannya untuk hanya memakai pemain Malaysia saja, dan kepercayaan diri mereka menuju pertandingan.

[FFWS SEA Fall 2024] Ganti Coach, EVOS Divine Tetap Pede Juara
FFWS SEA Fall 2024 akan segera dimulai, salah satu tim yang difavoritkan untuk menjadi juara adalah EVOS Divine. Dengan coach baru, EVOS Divine tetap yakin untuk juara.

"Kami Yakin Kami Dapat Memberikan Hasil Yang Bagus di FFWS SEA Fall 2024"

Expand menyatakan bahwa mereka yakin dapat memberikan hasil yang terbaik di FFWS SEA Fall 2024 ini, mereka mengungkap bahwa Expand telah menyiapkan segala hal yang mereka butuhkan untuk menjadi juara. Mulai dari mempelajari strategi lawan, meningkatkan kerjasama, komunikasi, dan berlatih dengan sangat keras.

Kami yakin kami dapat memberikan hasil yang bagus di FFWS SEA Fall 2024.

Kami telah melakukan segala persiapan dan mempelajari strategi lawan, kami juga telah meningkatkan kerjasama, komunikasi, dan berlatih dengan keras dan kami yakin kami akan menjadi juara.

Pede Dengan Tim Full Malaysia

Salah satu yang unik dari Expand di FFWS SEA Fall 2024 ini adalah roster mereka yang penuh diisi oleh pemain asli Malaysia. Sedangkan tim Malaysia lainnya merekrut pemain yang berasal dari negara lain.

Meskipun akan melawan "raksasa" di pro scene Free Fire yaitu Team Falcons dan RRQ Kazu di babak grup, Expand tetap percaya diri dengan roster barunya yang sepenuhnya beranggotakan pemain Malaysia untuk membawa pulang trofi ke Malaysia.

Walaupun dengan player baru, saya yakin Expand dapat bersaing dengan tim lawan. Meskipun gameplay akan sedikit berbeda, kami akan memberikan yang terbaik dan membawa trofi ke Malaysia.
[FFWS SEA Fall 2024] Team Falcons: Kami Siap Pertahankan Trofi
Menjadi puncak dari rantai makanan esports Free Fire saat ini, Team Falcons yakin bahwa mereka akan merebut trofi FFWS SEA Fall 2024.

Bangga Dengan Indonesia

Babak point rush dan grand final FFWS SEA Fall 2024 akan diadakan di Surabaya, Indonesia. Menanggapi hal tersebut, Expand merasa bangga karena Indonesia dan Malaysia mempunyai penggemar yang antusias.

Perasaan kami mungkin bangga, karena Indonesia dan kita (Malaysia) punya crowd yang ramai, jadi tak sabar untuk berjumpa dengan tim-tim dari Indonesia dan melawannya.

Menutup sesi press conference tersebut, Expand menyampaikan pesan yang sederhana:

Untuk tim Indonesia, Thailand, dan Vietnam, kita tunggu di bermuda

Keseruan FFWS SEA Fall 2024 akan dimulai hari ini dengan babak knockout. Saksikan performa tim favoritmu di kanal YouTube FF Esports ID!

Tag

Ibrahim Gustav Amany

Student, writer, nerd.