Single Orisinal ke-3 JKT48 "Magic Hour" (X/BritishHills).

Benarkah Single Ke-26 JKT48 Adalah Single Orisinal?

Pop Kultur 30 Agt 2024

JKT48 telah umumkan Sousenkyo atau pemilihan anggota untuk single ke-26 Rabu (28/8) lalu, namun belum berikan informasi lebih lanjut tentang title track yang akan digarap ke-12 anggota Senbatsu.

Kamis (29/8) malam, grup Facebook penggemar 48 Group, F48G, menemukan hal yang menarik di situs Sousenkyo JKT48 versi Jepang.

Menurut kode situs, tertulis bahwa single ke-26 merupakan "Original Single" alias lagu yang dibuat khusus untuk JKT48.

Tim #MedForSquad juga telah konfirmasi kebenaran hal tersebut.

Reaksi Penggemar

Berita tersebut diterima cukup baik oleh para penggemar di komentar. Mayoritas setuju bahwa title track single sudah sepatutnya adalah lagu orisinal, terutama setelah merilis 2 single orisinal secara berturut-turut.

Berikut adalah beberapa komentar dari unggahan F48G di Facebook:

"Ya memang seharusnya original untuk main song, bahkan coupling song juga original kalau bisa. Stop buat sadur lagu dimasukin ke single. Saduran bisa untuk bonus song di teater atau konser. Sudah cukup jkt menandai lagu-lagu 48g lain, saatnya buat ngenalin lagu dengan identitas jkt sendiri."

"Baguslah kalau bener, kapan lagi kan 2 tahun rilis 2 single ori"

"Baguslah kalau single ori, soalnya kurang sreg kalau lagu coveran 48 Jepang dibawain pakai formasi 12 orang lagi. Kalau single ori kan ya sebebasnya JKT mau buat apapun di singlenya kan..."

Tag

Aqila Shafa Arimurti

Pianis, gitaris, bassist, komposer musik gim, fotografer, dan content writer.