Maal dari RRQ Kazu (Foto: Garena)

RRQ Kazu Bawa Booyah Pertama Untuk Indonesia di FFWS SEA Fall 2024 Round 3 Day 2

Gaming 17 Agt 2024

Konsistensi adalah nama permainan untuk RRQ Kazu di FFWS SEA Fall 2024 ini. Setelah bertarung sangat kompetitif di ronde-ronde sebelumnya, RRQ Kazu akhirnya membawa Booyah pertama untuk Indonesia di round 3 day 2!

Meskipun tanpa kapten Legaeloth yang kini melatih Team Vamos, RRQ Kazu meraup poin terbanyak di round 3 ini setelah melawan EVOS Divine di war rotasi terakhir. Bahkan, tim-tim Indonesia berhasil mendapat hasil yang memuaskan di round yang diadakan di map Alpine ini. Sebelumnya, RRQ Kazu meraup poin terbanyak kedua di round kedua.

Team Falcons dan Twisted Mind tampil terseok-seok, Team Falcons terlihat bermain dengan split yang jarang dilakukan oleh tim internasional biasanya.

Setelah tampil mengecewakan di round 2, Bigetron Delta "membalas dendam" dengan meraup banyak poin eliminasi di round 3 ini. Bigetron Delta meraup 13 poin eliminasi dengan 7 poin placement.

EVOS Divine meraup poin keempat terbanyak dengan 5 poin eliminasi dan 9 poin placement, sedangkan ONIC Olympus harus puas dengan 3 poin eliminasi, dan 6 poin placement meskipun dengan substitusi yang dilakukan.

Abaay menjadi player paling ditakuti di round ini dengan 7 eliminasi, 2744 damage, dan 5 headshot.

RRQ Kazu (Foto: Garena)

Berikut adalah hasil poin round dan klasemen sementara FFWS SEA Fall 2024:

Game standing round 3 (Foto: Garena)
Overall standing FFWS SEA Fall 2024 sementara (Foto: Garena)

Semoga Booyah dari RRQ Kazu ini menjadi pemicu untuk banyak Booyah lainnya dari tim Indonesia. Saksikan keseruannya melalui siaran langsung FF Esports ID!

Tag

Ibrahim Gustav Amany

Student, writer, nerd.