JKT48 (Instagram/jkt48).

JKT48 Jadi Bintang Tamu After Game Kualifikasi Piala Dunia 2026 Indonesia-Jepang!

Pop Kultur 14 Nov 2024

Menjelang pertandingan sepakbola Timnas Indonesia lawan Timnas Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada hari Jumat (15/11) sebagai rangkaian acara kualifikasi untuk Piala Dunia 2026, grup idol JKT48 umumkan akan tampil di konser after game (pasca-pertandingan).

Pengumuman disampaikan melalui Instagram dan X (Twitter) resmi JKT48 pada Rabu (13/11) malam.

Sebagai pelopor budaya idol Jepang di Indonesia, pemilihan JKT48 sebagai bintang tamu after game Indonesia-Jepang disambut secara positif, terutama untuk fans Timnas Indonesia.

Tiket match sepakbola Indonesia vs Jepang telah sold out sejak 4 November, menurut laporan Liputan6, Selasa (12/11). Jadi, bagi yang beruntung dan telah mendapatkan tiket, jangan lupa untuk saksikan penampilan JKT48 di akhir acara!

Tentang Piala Dunia 2026

Piala Dunia 2026 adalah edisi ke-23 turnamen sepak bola internasional empat tahunan yang akan diselenggarakan bersama oleh Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko. Ini adalah pertama kalinya Piala Dunia diikuti oleh 48 tim, meningkat dari 32 tim di edisi-edisi sebelumnya.

Babak kualifikasi untuk Piala Dunia 2026 berlangsung di berbagai konfederasi FIFA, dengan setiap konfederasi memiliki sistem kualifikasi tersendiri untuk menentukan wakilnya. Babak kualifikasi telah dimulai sejak 2023 dan akan berakhir pada 2025.

Tag

Aqila Shafa Arimurti

Pianis, gitaris, bassist, komposer musik gim, fotografer, dan content writer.