Samurai Shodown 2019 Perlihatkan Video Gameplay Berdurasi 12 Menit

Gaming 30 Mar 2019

Hai, MedForians!

Pada tanggal 10 September 2018, SNK mengumumkan mereka akan membangkitkan kembali serial game fighting klasik Samurai Shodown untuk konsol generasi masa kini, setelah lama tertidur sejak dirilisnya Samurai Shodown: Edge of Destiny di tahun 2008 silam.

Samurai Shodown terbaru ini diberi sentuhan modern berkat Unreal Engine 4 yang digunakan SNK, sehingga game ini memiliki aura 2.5D seperti Street Fighter IV milik Capcom: game fighting dengan grafis 3D namun memiliki sistem dan dimensi layaknya game dengan grafis 2D.

Situs IGN pada Selasa (26/3) lalu, merilis video gameplay berdurasi 12 menit melalui channel YouTube mereka.

Berikut cuplikannya:

Seperti yang MedForians lihat, Samurai Shodown 2019 membawa kembali cita rasa gameplay dan presentasi dari game-game pendahulunya dari tahun 90an. Ini terlihat jelas dari atmosfer arena pertarungan dan jenis musik yang dipakai.

Salah satu fitur yang kembali dari game terdahulu adalah “Sword Clash”, dimana pemain dapat memencet tombol berkali-kali saat beradau senjata agar lawan menjatuhkan senjatanya. Dan tentu saja, seperti game yang mendahuluinya, Samurai Shodown kembali menghadirkan fitur dimana player dapat mengeksekusi lawan dengan serangan yang cukup brutal seperti game Mortal Kombat, jadi karakter kawaii seperti Nakoruru bisa saja berlumuran darah.

Grafis game ini terlihat lebih baik dibandingkan King of Fighters XIV, karena menggunakan teknik cel-shading agar karakter dan dunia di sekeliling mereka terlihat seperti lukisan yang seolah benar-benar hidup.

Game ini akan memiliki 16 karakter saat dirilis, yang terdiri dari 13 karakter lama dan 3 karakter baru, dan akan bertambah jumlahnya dengan karakter yang akan dirilis sebagai DLC. Yang saat ini baru muncul adalah:

  • Haohmaru
  • Nakoruru
  • Genjuro Kibagami
  • Ukyo Tachibana
  • Yoshitora Tokugawa
  • Earthquake
  • Jubei Yagyu
  • Galford
  • Charlotte
  • Hanzo Hattori
  • Tam Tam
  • Kyoshiro Senryo
  • Shiki

Samurai Shodown 2019 akan dirilis untuk awal musim panas tahun ini dan dapat dimainkan di konsol PlayStation 4, Xbox One, Nintendo Switch, dan PC.

Sumber: IGN, SNK

Tag

Aulia Raihan Hakim

Fan dubber, otaku, wrestling mark, casual gamer, movie goer, amateur writer.