Tak Mau Kalah dari Google Chrome, Kini Microsoft Edge Punya Game Offline

Gaming 29 Mei 2020

MedForians pasti tahu dengan game dinosaurus berlari yang ada di Google Chrome? Ya, game tersebut bisa dimainkan di browser Google Chrome ketika sedang dalam kondisi offline.

Namun, apakah kalian tidak bosan memainkan game itu terus? Nah, buat MedForians yang bosan dengan game tersebut, kalian bisa pindah ke browser Microsoft Edge, karena Microsoft Edge kini punya game offline sendiri.

Namun, game yang terinspirasi dari Google Chrome tersebut bukan tentang dinosaurus yang sedang berlari, melainkan sebuah olahraga yang sangat chill, yaitu Surfing.

Edge Surf

Dilansir dari Ubergizmo melalui Detik.com dan How to Geek, pengguna browser Microsoft Edge bisa mengakses game tersebut dengan cara mengunjungi halaman “edge://surf” di browser.

Akan tetapi, game ini masih dalam tahap pengujian dengan tim internal sejak Februari kemarin.

Bagi MedForians yang tidak bisa mengakses game tersebut, kalian harus mengupdate browser Microsoft Edge ke versi terbaru.

Berdasarkan deskripsi, game ini terinspirasi oleh game klasik Windows SkiFree, yang merupakan game berselancar dengan menantang pemain untuk mengarungi air sambil menghindari pulau, sesama peselancar dan rintangan lainnya.

MedForians juga bisa mengumpulkan hati untuk memperpanjang hidup karakter dan meningkatkan kecepatan. Kalian juga bisa mengumpulkan hati untuk memperpanjang hidup mereka dan meningkatkan kecepatan.

Tujuan dari game Edge Surf adalah seberapa jauh kalian dapat bertahan dalam game ini.

Untuk kontrol dari game ini cukup mudah, kalian cukup gunakan tombol panah untuk mengontrol karakter dan spasi untuk berhenti sebentar.

Tombol kiri dan kanan bergerak ke kiri dan kanan, tombol atas menghentikan karakter , dan tombol bawah melanjutkan berselancar. Tekan tombol “f” untuk menggunakan power-up penambah kecepatan.

MedForians juga dapat bermain game ini menggunakan mouse dan touchpad. Gerakkan kursor mouse untuk mengontrol karakter dan klik dua kali untuk mengaktifkan peningkatan kecepatan.

Hebatnya lagi, game ini bahkan menyertakan dukungan untuk kontrol dari Xbox.

Sambungkan stik Xbox 360 atau Xbox One secara wireless, dan kalian dapat mengontrol game dengan joystick atau d-pad, menggunakan tombol A untuk berhenti dan melanjutkan mengaktifkan peningkatan kecepatan.

Tag

Dimas Febrianto Pratama

Tech Enthusiast, Kuli Jawa