Windows 10 October 2020 Update Resmi Dirilis, Ayo Update Sekarang!

Teknologi 21 Okt 2020

Seperti biasa, Microsoft meluncurkan update Windows 10 dua kali dalam setahun.

Windows 10 October 2020 Update adalah pembaruan fitur terakhir di tahun ini. Pembaruan ini sudah tersedia secara bertahap dan dapat dipasang melalui Windows Update.

Apa saja perubahan dan fitur baru yang ditawarkan dalam pembaruan kali ini? Meski termasuk "pembaruan fitur", pembaruan Windows dengan versi build 20H2 ini lebih mirip seperti "Service Pack" dan tidak menawarkan banyak fitur baru.

Tampilan Start Menu Baru

Tampilan baru Start Menu di Windows 10 October 2020 Update
Tampilan baru Start Menu di Windows 10 October 2020 Update

Perubahan yang paling mencolok adalah tampilan Start Menu baru. Hal ini sejalan dengan perubahan ikon aplikasi dari Microsoft yang mengikuti Fluent Design.

Sebelumnya, live tile yang ada di Start Menu akan mengikuti warna aksen pilihan pengguna. Sekarang, kotak latar belakang setiap ubin mengikuti warna tema pilihan pengguna, entah itu terang, atau gelap.

Kotak yang biasanya mengelilingi ikon aplikasi di daftar aplikasi juga dihilangkan.

Pengguna yang masih ingin menginginkan warna di tampilan start menu mereka dapat menyalakan opsi "Show accent color" di Settings > Personalization > Colors.

Perubahan Kecil Lainnya

Ngomong-ngomong soal Settings, semakin banyak fitur yang sebelumnya tersedia di Control Panel dipindahkan ke aplikasi ini. Refresh Rate kini juga dapat diubah langsung di Settings > System > Display, Advanced display settings.

Selain itu, Touch Keyboard dan Emoji Picker di Windows 10 juga mendapat desain baru, mengikuti kaidah Fluent Design tentunya. Pop-up notifikasi Windows juga diubah tampilannya, dengan tambahan nama aplikasi dan tanda panah yang berganti menjadi tanda silang.

Windows kini menawarkan fitur Alt+Tab yang dapat menggulir tab di Microsoft Edge. Ketika Alt+Tab ditekan, Windows akan menunjukkan beberapa tab Microsoft Edge yang sedang dibuka. Ini memungkinkan multi-tasking menjadi lebih mudah.

Bagaimana? Apakah kamu sudah memperbarui PC Windows kamu?

Tag

Muhammad Ferdiansyah

Write. Design. Learn. Media/Tech/J-Pop Enthusiast.