Kangen Mya-Nee? Bersiaplah, Wataten Dapatkan Proyek Anime Baru

Pop Kultur 24 Nov 2020

Situs web resmi untuk serial anime adaptasi manga karya Nanatsu Mukunoki, Watashi ni Tenshi ga Maiorita! Atau dikenal pula sebagai Wataten : an Angel Flew Down to Me mengumumkan pada hari Selasa (24/11) bahwa franchise tersebut akan segera mendapatkan proyek anime baru. Situs tersebut akan mengumumkan detail lebih lanjut di kemudian hari.

Dilansir dari Crunchyroll dan Anime News Network, WATATEN!☆5 , grup musik yang terdiri dari para pengisi suara dalam animenya (Maria Sashide, Rika Nagae, Akari Kitou, Hitomi Ohwada, Naomi Oozora) merilis album studio pertama mereka yang bertajuk “Delicious Smile” pada hari Rabu (18/11). Mereka juga akan mengadakan konser solo pada 6 Februari 2021 mendatang. Grup ini juga menampilkan lagu tema pembuka “Kimama na Tenshitachi” (Carefree Angels) serta lagu tema penutup “Happy Happy Friends” pada musim pertama animenya.

Watashi ni Tenshi ga Maiorita (Wataten : an Angel Flew Down Me) merupakan manga karya Nanatsu Mukunoki. Manga ini pertama kali terbit di majalah Comic Yuri pada tahun 2016.

Manga ini bergenre komedi dan berfokus pada Miyako Hoshino, seorang mahasiswi yang juga merupakan seorang Otaku. Kisahnya dimulai saat adik perempuan Miyako bernama Hinata yang merupakan anak kelas 5 SD membawaa temannya Hana ke rumahnya. Pertemuan ini membuat Miyako jatuh cinta pada Hana pada pandangan pertama.

Tag

Wahyu Soetisna

Just a person who loves to write somethings