© 2021 Rei Tsukiyo, Reia/KADOKAWA/Assassin Aristocat Partners

[First Impression] Sekai Saikyou no Ansatsusha, Isekai Kizoku ni Tensei Suru

Pop Kultur 9 Okt 2021

Hai, MedForians

Musim anime baru pasti selalu ada anime isekai baru yang hadir menemani musim gugur. Kali ini, ada Sekai Saikyou no Ansatsusha, Isekai Kizoku ni Tensei Suru (The World’s Finest Assassin Gets Reincarnated in Another World as an Aristocrat) yang unjuk gigi melalui penayangan perdananya.

Sesuai judulnya, seri yang lahir dari penulis Kaifuku Jutsushi no Yarinaoshi (Redo of Healer) ini menceritakan seorang pembunuh bayaran yang bereinkarnasi ke dunia lain oleh seorang Dewi setelah dikhianati oleh organisasinya. Sang Dewi memberikan ingatan dan pengalaman sebelumnya yang dimiliki sang pembunuh bayaran dengan satu tugas: membunuh "Sang Pahlawan".

Harap diingat bahwa tulisan ini mengandung spoiler.

The First Mission

Cerita sendiri diawali dengan acara yang melelang para gadis yang didandan sebagai gadis yang diadakan para bangsawan. Untungnya acara tersebut tidak berlangsung lama setelah gadis bernama Dia langsung membabi buta terhadap para pembeli dengan menyamar sebagai barang dagangan lelang.

Untungnya Dia dibantu oleh rekannya, Tarte yang menyamar sebagai seorang pelayan. Sang karakter utama, Lugh bersama asistennya, Maha menunggu momen yang tepat untuk menembak target dengan senjata sihir berbentuk sniper rifle.

Assasinated and Reincarnated

Seketika dari misi pertama, langsung menuju kehidupan sebelumnya dari Lugh sebagai pembunuh bayaran di dunia nyata. Lugh dari kehidupan sebelumnya mungkin terlihat berumur, tapi kemampuannya tidak diragukan lagi.

Lalu bagaimana Lugh dari dunia nyata masuk isekai? Organisasi memutuskan untuk memberikan "selamatan" dengan cara membajak pesawat yang ditumpanginya. Belum cukup, pesawatnya pun dirudal oleh sebuah jet tempur. Jadi ya, pembunuh bayaran masuk isekai dengan cara ala organisasi kriminal, bukan dengan truck-kun nan legendaris layaknya tipikal anime isekai pada umumnya.

Sama seperti anime isekai lainnya, Lugh dari dunia sebelumnya pun bertemu dengan "Sang Dewi" yang mengejeknya karena tewas dengan menyedihkan. Dewi pun memberi dua pilihan. Memulai kehidupan kedua dengan identitas baru dari awal, atau mempertahankan ingatan dan pengalaman dari masa lalunya, dengan tugas yakni membunuh sang Pahlawan di dunia tersebut.

First Impression

Jarang-jarang ada anime isekai tanpa truck-kun dalam ceritanya. Pikirkan lagi, layakkah kehidupan sebelumnya Lugh sebagai pembunuh bayaran harus tewas menyedihkan dengan ditabrak truck-kun? Jelas konyol, jadi untungnya Lugh tewas dengan cara dirudal oleh sebuah pesawat tempur, cara yang "bermatabat" layaknya seorang pembunuh bayaran (aku pikir begitu).

Oke, balik lagi ke ceritanya. Jika kalian pernah membaca novel ringan maupun adaptasi manga dari serial ini, mungkin adegan misi pertama dari episode ini membingungkan. Mungkin ini ada cara untuk memperkenalkan semua karakter sekaligus dari awal ketimbang memperkenalkan lagi satu-persatu di episode yang akan datang.

Selain ubahan tersebut, secara cerita masih belum banyak yang bisa disimpulkan, sebagaimana cerita berhenti sejenak ketika Lugh diberi tugas oleh dewi. Sejauh ini episode perdana menampilkan latar belakang dari kehidupan sebelumnya dari Lugh itu sendiri sebagai pembunuh bayaran.

SILVER LINK dan Studio Palette telah memberikan impresi visual yang bagus untuk serial anime isekai. Saya juga terkesan dengan CheyTac M200 Intervention yang digunakan pada kehidupan sebelumnya dengan dengan sangat detail.

Akhir kata, Sekai Saikyou no Ansatsusha, Isekai Kizoku ni Tensei Suru adalah anime isekai tipikal pada umumnya. Yang membedakannya adalah latar belakang dari kehidupan lama dari Lugh yang jelas bukan tipikal karakter isekai pada umumnya seperti siswa SMA, NEET, maupun hikikomori. Terasa beda saja bagaimana seorang yang terlibat dalam dunia kriminal masih terus mengemban peran itu sendiri, bahkan ketika direinkarnasi ke dunia lain sekalipun.

Medforians bisa menyaksikan anime ini melalui kanal Youtube Muse Indonesia setiap hari Rabu pukul 10 malam WIB.

Screenshot: Muse Indonesia

© 2021 Rei Tsukiyo, Reia/KADOKAWA/Assassin Aristocat Partners

Tag

Dio Puja Altha

Seorang penulis yang selalu kebelet menulis melawan tangan saya yang gatel mengetik di keyboard (๑>◡<๑). Writing, Photography, and Subtitling, Just Doing Something Fun for My Own Sake (^^;)