[Fokus] Apa itu Rangka eSAF dan Mengapa Ia Dihujat?
Mediaformasi.com - Honda merupakan jenama otomotif yang populer di Indonesia. Tak hanya gacor di divisi roda empatnya (meskipun overprice seperti ehem CR-V baru), di divisi roda duanya pun malah lebih gacor.
Dan bicara soal divisi roda dua pabrikan sayap, pekan ini warganet menyorot soal rangka eSAF yang dinilai rawan berkarat dan dalam skenario terburuk, rangka ini dinilai rawan patah. Lalu, apa itu eSAF dan mengapa rangka tersebut dihujat warganet?
Apa itu eSAF?
Rangka eSAF atau enhanced Smart Architecture Frame merupakan teknologi sasis baru milik Honda yang diimplementasikan pada 2019 di Honda Genio. Sasis ini punya desain yang berbeda dengan sasis model pipa atau tubular yang umum digunakan di sepeda motor kebanyakan.
eSAF dirancang menggunakan plat baja yang di press kemudian di las dengan laser. Plat baja yang digunakan pun memiliki berat yang cukup enteng sehingga dapat mempengaruhi konsumsi bahan bakar yang lebih baik.
Baca juga: Mobil Terlaris Apa Saja di Bulan Juli 2023?
Selain membuat konsumsi bahan bakar yang lebih baik, penggunaan rangka eSAF sendiri dapat membuat handling yang lebih lincah, penggunaan yang lebih gampang dan dapat memaksimalkan ruang bagasi dan tangki bahan bakar yang lebih besar.
Mengapa Rangka eSAF Dihujat Penggunanya?
Belakangan ini, rangka yang digunakan juga di BeAT Series, Scoopy dan Vario 160 ini ramai disorot oleh warganet. Pasalnya, di beberapa kasus tertentu rangka eSAF ini ada yang berkarat, keropos dan bahkan ada yang sampai patah.
Mayoritas kasus ini terjadi pada produk Genio, Scoopy, BeAT series dan Vario Meskipun beberapa kasus diantaranya juga terjadi pada produk Honda yang belum menggunakan rangka eSAF atau masih menggunakan rangka tubular seperti di Vario 125 atau di BeAT series generasi sebelum sekarang.
@ulaymasega hati-hati dalam berkendara ges. #hondakeropos #rangkakeropos #fyp ♬ Ini Parah Ni - A Kiil Mustafa
Belum diketahui secara pasti apa penyebab rangka motor Honda ini gampang berkarat atau keropos, namun pihak AHM sendiri sudah mengirim tim untuk menginvestigasi penyebab dari hal tersebut.
Baca juga: GIIAS 2023 : Kembalinya Mercedes-Benz ke Ajang GIIAS dan Persaingan Jenama Eropa Lainnya
Apa Respon dari Astra Honda Motor dan Apa Yang Bisa Dilakukan AHM?
Saat kasus ini ramai diperbincangkan, pihak Astra Honda Motor (AHM) sendiri merespon kasus ini dengan menjual rangka eSAF baru seharga 1,15 jutaan yang bisa didapatkan di jaringan dealer resmi Honda di Indonesia. Tapi harga tersebut belum termasuk biaya pembuatan nomor sasis baru dan belum termasuk ongkos pasang.
Selain itu, Honda juga memberi garansi kepada rangka eSAF ini selama 1 tahun atau 10 ribu km tergantung mana yang lebih dahulu tercapai. Meskipun begitu, AHM mengungkapkan bahwa program tersebut belum menjadi solusi yang diberikan perusahaan terkait masalah tersebut.
Baca juga: GIIAS 2023 : Honda Kenalkan CR-V e:HEV di Indonesia
Lalu, apa yang bisa dilakukan AHM untuk menangani permasalahan ini? Jawabannya ialah AHM harus menginvestigasi penyebab dari timbulnya masalah rangka yang berkarat dan patah ini (which is langkah ini sedang dilakukan oleh pihak AHM dengan menerjunkan tim untuk mengatasi masalah ini). Selain itu, AHM juga harus mengadakan recall terhadap 10 juta motor yang menggunakan rangka eSAF jika pihaknya sudah menemui akar dari segala permasalahan ini.
Akhir kata, semoga permasalahan rangka eSAF ini dapat diselesaikan oleh pihak AHM dan kedepannya semoga tidak ada masalah baru dari rangka eSAF ini agar tidak menambah catatan baru dari masalah motor-motor Honda di Indonesia selain CVT gredek dan mesin yang klotok-klotok.