Bagian dalam dari lantai dua restoran bertema Honkai: Star Rail di Convivium Bakery & Cafe, Jakarta Selatan (Foto: Istimewa/Rilia).

Konsep Restoran Bertema Honkai: Star Rail Meluncur di Jakarta!

Gaming 12 Okt 2023

HoYoverse resmi membawa pengalaman unik dalam bentuk restoran bertema Honkai: Star Rail ke Indonesia, khususnya Jakarta, mulai tanggal 11 Oktober hingga 14 November 2023.

Restoran bertema Honkai: Star Rail ini berlokasi di Convivium Bakery & Cafe, yang beralamat di Jl. Panglima Polim V No. 8A, RT. 1/RW. 6, Melawai, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12160, Indonesia.

Restoran ini akan buka pada jam-jam berikut ini:

  • Senin - Jumat: 11:30 - 21:00
  • Sabtu & Minggu: 09:00 - 21:00

Tenang saja, kamu tidak perlu booking atau RSVP. Langsung saja datang dan menikmati hidangan dan suasana nya ya!

Daftar menu makanan serta minuman yang disediakan pada restoran bertema Honkai: Star Rail, harga sudah termasuk pajak (Foto: Press Release)

Penawaran Menarik dari HSR Selama Acara Berlangsung

Merchandise Kolaborasi yang bisa kalian dapatkan secara eksklusif (Foto: Laman Resmi Hoyoverse)

Selain hidangan lezat, restoran ini juga menawarkan merchandise kolaborasi yang eksklusif dan hanya bisa kalian dapatkan di sini. Berikut beberapa cara untuk mendapatkan merchandise kolaborasi:

  1. Stand Akrilik Kolaborasi
    Setiap Sabtu dan Minggu dalam periode acara, kalian bisa mendapatkan 1 stand akrilik kolaborasi dengan membeli 2 set makanan kolaborasi dan menyelesaikan misi sosial media. Stok terbatas hanya 200 stand akrilik kolaborasi per hari.
  2. Pin Kolaborasi Pom-Pom
    Dengan pembelian 1 set makanan kolaborasi atau 1 merchandise untuk peluang memenangkan 1 pin kolaborasi Pom-Pom dalam undian. Stok terbatas 50 pin kolaborasi Pom-Pom per hari.
  3. Tiket Hologram yang berisi kode item in-game
    Dengan pembelian 1 set makanan kolaborasi atau 1 merchandise dan menyelesaikan misi sosial media. Stok terbatas 500 tiket hologram per hari.
  4. Kartu Pos 1
    Dapatkan secara gratis 1 kartu pos dengan pembelian merchandise apapun. Stok terbatas 500 Kartu Pos per hari.
  5. Kartu Pos 2
    Dapatkan secara gratis 1 kartu pos dengan pembelian merchandise apapun. Stok terbatas 500 Kartu Pos per hari.
  6. Goodie Bag
    Dapatkan secara gratis 1 tas untuk pembelian merchandise apapun. Stok terbatas 200 tas per hari.
  7. Bando
    Dapatkan secara gratis 1 bando untuk pembelian merchandise seharga >Rp.105.000. Stok terbatas 500 bando per hari
  8. Balon Wubbaboo
    Dapatkan secara gratis 1 balon untuk pembelian merchandise seharga >Rp.105.000. Stok terbatas 100 bando per hari.
Merchandise kolaborasi yang hanya tersedia selama periode acara berlangsung (Foto: Istimewa/Rilia)

Misi Media Sosial

  1. Misi Media Sosial 1
    Buat video TikTok menarik yang menampilkan restoran bertema Honkai: Star Rail. Lalu, unggah video tersebut di laman TikTok dengan tagar #StarRailMoment. Dan pastikan bahwa postingan kamu sudah diatur sebagai post publik.
  2. Misi Media Sosial 2
    Ambil foto atau video yang menampilkan restoran bertema Honkai: Star Rail. Lalu, unggah foto atau video tersebut di laman Facebook atau Instagram dengan tagar #HonkaiStarRail dan #TimetoFeast. Dan pastikan bahwa postingan kamu sudah diatur sebagai post publik.
  3. Misi Media Sosial 3
    Tunjukkan akun Honkai: Star Rail yang sudah kalian unduh di perangkat kalian dan tunjukkan kepada Kru Express yang sedang bertugas.

Acara Spesial yang Hanya Diadakan di Akhir Pekan

Bagian dalam lantai satu restoran bertema Honkai: Star Rail (Foto: Istimewa/Rilia)

Selama akhir pekan dalam waktu periode acara berlangsung, restoran bertema Honkai: Star Rail ini akan mengadakan hari-hari bertema yang penuh misteri.

Ini adalah saat yang tepat untuk berkunjung karena acara ini akan menyediakan berbagai tawaran menarik sebagai berikut:

  • Pembelian 2 set makanan khusus dan bagikan pesanan kalian di media sosial dapat memberikan kalian kesempatan untuk mendapatkan 1 stand akrilik kolaborasi Honkai: Star Rail (tersedia dalam jumlah terbatas setiap hari).
  • Para pengunjung yang mengenakan kostum Honkai: Star Rail akan menerima hadiah tambahan.
  • Misi rahasia ekstra akan menantang pengunjung untuk menjelajahi lebih dalam pengalaman yang hanya ada di acara eksklusif ini.
Trailer Game SPYxANYA: Operation Memories Ungkap Gameplay Seru
Bisa bikin keluarga bahagia edisi spy x family dong nih?

Restoran bertema Honkai: Star Rail ini adalah pengalaman kuliner yang tak boleh dilewatkan nih bagi kalian para Trailblazers!

Kemudian, perlu diperhatikan bahwa semua harga yang ada pada menu sudah termasuk pajak ya.

Honkai: Star Rail sendiri ialah game mobile free-to-play ber-genre turn based RPG yang dibuat dan dirilis oleh HoYoverse di Android, iOS, PC (Windows), serta Play-Station 5.

Tag

Rilia

write when needed