Porsche Indonesia Kenalkan Mobil Terbaru Pada Event Cars and Coffee

Teknologi 26 Nov 2020
Rupa mobil Porsche Cayman (kiri), Cayenne (tengah), dan Macan (kanan) (Foto: Porsche Indonesia).

Setelah kesuksesan mereka di Surabaya pada bulan baru, kali ini perjalanan Porsche Indonesia berlanjut menuju Bandung untuk akhir bulan ini dalam memperkenalkan lineup mobil terbaru mereka.

Detail Acara

β€œCara terbaik bagi pelanggan untuk merasakan pengalaman dan memahami Porsche adalah duduk di belakang kemudi mobil sport kami,” kata Jason Broome, Managing Director Porsche Indonesia.

β€œAcara sebelumnya - Cars & Coffee Surabaya - sukses besar, mempertemukan anggota klub mobil, peminat, potensial prospek dan tentunya teman-teman kita di media,” tambahnya.

Acara berlokasi di KeepKeep / Sejiwa A Stand, Jl. Kiputih No. 1 Bandung, mulai pukul 8.00 pagi -12.30 petang pada Minggu, 29 November.

Tidak perlu registrasi atau biaya dan tentu saja akan ada kopi tersedia berdasarkan permintaan. Ketiga model akan dipajang dan berdasarkan request, test-drive juga dapat diatur.

Baca juga: [AutoTekno] Ford GT90, Imajinasi Paman Sam, Supercar Terlupakan

Anggota media juga diundang untuk hadir dan mengambil kesempatan tidak hanya untuk merasakan mobil sport Porsche tetapi juga bertemu dengan anggota Porsche Indonesia untuk mempelajari lebih lanjut tentang brand sportscar asal Jerman tersebut.

Produk yang Ditawarkan

Cayman GTS, Cayenne, dan Macan

Dalam acara Cars and Coffee ini, Porsche Indonesia memperkenalkan 3 mobil terbaru mereka. Diantaranya adalah supercar 718 Cayman GTS dan dua SUV andalan yaitu Cayenne dan Macan.

Pertama adalah 718 Cayman GTS. Entry-level supercar atau adik dari 911 ini adalah mobil mid-engine yang ditawarkan oleh Porsche Indonesia.

Dengan mesin 2497 cc Flat-4, mobil ini dapat menghasilkan daya sebesar 365HP. Serta dengan didukung transmisi otomatis PDK menghantarkan mobil ini menuju top speed 290kmh dan 0-100 dalam 4.3 detik.

Selanjutnya Porsche juga menawarkan 2 SUV terbaik mereka, yaitu Cayenne dan Macan. Perbedaan keduanya hanya terdapat pada jumlah seat yang dimana untuk Cayenne memiliki 7 seat dan Macan memiliki 5 seat.

Baca juga: Handband & Pandaclip Bagi-Bagi Pentab Lewat Lomba Ilustrasi

Tidak hanya itu, si "harimau" Porsche ini juga memiliki wheelbase yang lebih pendek dari sang kakak Cayenne. Namun terdapat kesamaan antar keduanya yang sekaligus dimiliki Cayman sebelumnya, yaitu transmisi PDK namun dengan penggerak AWD. Sehingga kedua kakak beradik ini dapat secara tangguh menjelajahi segala medan.

Tentang Porsche Indonesia

Porsche Indonesia (PT. Eurokars Artha Utama) pertama kali beroperasi pada tahun 2002 dan saat ini mengawasi pasar Indonesia dari kantor pusatnya di Jakarta.

Sebagai bagian dari jaringan luas Eurokars Group, Porsche Indonesia menawarkan dukungan kepada Porsche Center yang berlokasi di Jakarta dan Surabaya dalam hal Sales, After Sales, Business Development, Marketing, dan Public Relations.

Artikel ini merupakan rilis pers dan tulisan yang dimuat pada laman ini tidak semata-mata mewakili sudut pandang dan kebijakan editorial Media Formasi.

Tag

Yoan Fernanda

Seorang penggemar Pop Culture, baik Western, Korea, maupun Jepang. Dan seorang Petrolhead, fans berat Subaru #FL4TISJUSTICE