iPhone 12 Baru akan Rilis 13 Oktober Mendatang

Teknologi 7 Okt 2020

Apple akhirnya mengkonfirmasi tanggal rilis dari iPhone terbaru mereka yang sempat tertunda. Sebelumnya pada Apple Event September lalu, iPhone absen dari perilisan. Dikutip dari The Verge, iPhone baru ini akan dirilis pada 13 Oktober nanti. Tanggal yang sama seperti yang dibocorkan Jon Prosser beberapa waktu lalu. Apple juga menyebar pengumuman bertuliskan "Hi, Speed".

Selain iPhone, Apple juga disebut-sebut akan merilis headphone, HomePod, dan kemungkinan perangkat Mac yang ditenagai prosesor ARM.

Bukan pertama kali ditunda

Penundaan rilis ataupun penjualan iPhone 12 sendiri diketahui bukan yang pertama kalinya. Apple pernah menunda pengiriman iPhone X pada 2017 lalu, meski pun diluncurkan bersamaan dengan iPhone 8 pada September.

iPhone X baru tersedia pada November 2017 karena masalah produksi. Selain itu, iPhone XR pada 2018 juga baru beredar di toko pada Oktober karena masalah produksi untuk LCD.

Jon Prosser, yang analisa nya banyak yang jitu mengatakan dalam cuitannya di laman Twitter, bahwa iPhone 12 baru akan rilis 13 Oktober nanti. Ini bisa jadi jawaban atas ketidaksabaran pecinta iPhone atas ditundanya perilisan ponsel ini.

Sebagaimana pernyataan Ross Young beberapa waktu ke belakang, penundaan ini disebabkan pihak produsen menerima panel yang mendukung refresh rate tinggi tersebut, namun belum menerima driver IC untuk layar tersebut.

Tak hanya itu, Jon menyatakan jika akan ada seri iPhone 12 Mini, dengan ukuran layar 5,4 inch. Lebih kecil daripada iPhone 12 reguler dengan ukuran 6,1 inch. Untuk varian penyimpanan tidak jauh berbeda, hanya ukuran layarnya saja yang berbeda. Sebelumnya, sudah ada bocoran 4 varian dari iPhone 12 dengan perbedaannya masing-masing. iPhone 12, iPhone 12 Max, iPhone 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max.

Akankah Jon Prosser kembali membocorkan hal baru dari iPhone 12 ini beberapa jam menjelang perilisannya, seperti membocorkan tampilan fisiknya, yang tentu saja dapat dioperasikan?

Tag

Agung Suhendro

Semper Fidelis, Semper Paratus.